Berbicara tentang barang multifungsi, tentu kita semua setuju bukan jika tas adalah salah satunya, khususnya bagi para kaum wanita yang dikenal begitu aware akan penampilan serta gemar tampil komplit namun tetap mudah dan ringkas saat harus membawa banyak jenis barang keperluan mobilitas harian. Yang mana, dapat diketahui jika diantara banyaknya jenis barang fashion multifungsi yang beredar di tengah masyarakat, bisa dibilang jika tas atau khususnya tas wanita pada dasarnya diketahui memang memiliki sejarah dan fakta unik menarik untuk dipelajari. Mengingat sejak awal kemunculannya, sebetulnya tas pun lebih dikenal sebagai alat bantu ketimbang produk gaya.
Dimana, maksud dari alat bantu yang ditujukan bagi sebuah tas pun dalam hal ini tentu saja berkaitan erat dengan peran utama tas, yaitu sebagai alat bantu atau wadah untuk membawa berbagai jenis barang kepunyaan pemiliknya, baik untuk kebutuhan profesinya maupun kebutuhan mobilitas hariannya yang mengharuskan dirinya untuk membawa sejumlah atau jenis barang tertentu. Oleh sebab itu ketika ditemukan serta digunakan pertama kali, kebanyakan wujud tas umumnya akan berbentuk kantong berukuran cukup besar. Hingga kemudian seiring berjalannya waktu kemudian mengalami banyak perubahan atau evolusi dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Dan diantaranya sejumlah perubahan yang terjadi, bisa dibilang jika desain tas wanita adalah jenis tas yang telah mengalami evolusi paling signifikan seiring berjalannya waktu. Baik dari segi tampilan desain maupun kegunaan dan fungsinya dalam kehidupan sehari hari. Bahkan tidak sedikit pula tas tas tersebut yang kini telah menjadi simbol status sosial dan kekayaan seseorang karena sudah dianggap sebagai barang mewah juga prestise, serta diketahui memiliki nilai investasi yang cukup menjanjikan pula. Namun untuk tas dengan titel atau keperluan investasi tersebut, tentu jenis tas yang dimaksud pun haruslah berasal dari jenis brand high end.
Yang mana, brand brand high end sendiri dalam hal ini umumnya memang merujuk pada sebuah merek atau perusahaan fashion ternama dunia yang dikenal memiliki koleksi produk terbaik, kerap menjadi trend setter, juga dihargai mahal, sehingga bisa dijadikan sebagai barang investasi. Tetapi dikarenakan hal itu pula lah tas tas yang berasal dari brand high end biasanya dikenal memiliki aksesbilitas lebih terbatas dan tidak semua orang bisa memilikinya. Dan oleh sebab itu selain tas dari brand high end, umumnya tas yang berasal dari brand brand low and atau middel end juga menjadi tidak kalah populer, karena dianggap lebih affordable dan mudah di akses.
Terlebih, saat ini sudah banyak pula brand brand fashion golongan low atau middel end yang diketahui memiliki koleksi produk tidak kalah menawan dari kepunyaan brand high end. Contohnya seperti beragam koleksi produk andalan milik salah satu brand low end yang dikenal memiliki pamor besar, yaitu Bostanten. Yang mana, dikarenakan popularitasnya tersebut tidak sedikit produk buatannya, khususnya berupa tas yang justru menjadi korban dari aktivitas plagiarisme. Oleh sebab itu sebelum memutuskan untuk membeli produknya, ada baiknya untuk menyimak perbedaan tas Bostantan ori dan kw berikut ini lebih dulu:
Daftar Isi
ToggleCobain Tips Ini, Cara Membedakan Tas Bostanten Ori dan Kw
Dalam hal ini Bostanten memang bisa dibilang sudah dikenal luas sebagai salah satu brand tas ternama yang populer dengan kualitas baik namun memiliki harga affordable. Yang mana, disebabkan oleh hal tersebut pula lah, brand ini kemudian dianggap sebagai satu diantara sejumlah brand fashion low end dengan banyak kasus plagiarisme. Dimana, adanya hal ini tentu saja membuat kita selaku konsumen diharuskan untuk lebih aware dan mengetahui apa saja perbedaan antara tas Bostanten ori dan kw guna menghindari resiko tertipu produk palsu, misalnya seperti dengan menyimak sejumlah tips cara membedakan tas Bostanten ori dan kw berikut ini:
1. Kualitas Bahan
Untuk mengetahui perbedaan tas Bostanten ori dan kw yang pertama, kita dapat membedakannya melalui kualitas bahan, karena pada tas Bostanten asli biasanya kita akan menjumpai tas yang terbuat dari bahan kulit berkualitas tinggi. Sehingga bila diperhatikan secara seksama, umumnya kita akan menemukan adanya sifat bahan seperti tekstur yang alami, serat-serat halus, ketebalan bahan pas, dan lentur. Selain itu, tas Bostanten asli biasanya juga diketahui akan memiliki warna yang tampak tajam merata namun tidak terlalu mencolok dengan aroma bahan kulit khas, alias tidak tercium bau bahan kimia yang begitu menyengat saat diendus secara sekilas.
Tetapi lain halnya jika tas Bostanten tersebut adalah versi tas palsu yang seringkali akan memiliki sifat sebaliknya, yaitu seperti adanya tekstur tas yang terasa lebih kasar atau justru terlalu halus, terkesan kaku, dan ketebalan cenderung tipis. Sedangkan untuk tampilan warnanya, tas Bostanten palsu biasanya akan terlihat tidak alami karena memiliki ketajaman warna kurang, serta kerap kali tidak merata, dengan aroma bahan kimia yang tentunya akan jauh lebih menyengat, baik ketika diendus secara sekilas maupun ketika dicium pada telapak tangan yang sudah terkena residu tas Bostanten palsu tersebut.
2. Pengepakan dan Label
Selain melalui kualitas bahan, umumnya kita juga dapat mengetahui perbedaan tas Bostanten ori dan kw dari segi pengepakan dan label. Dimana pada versi tas Bostanten yang asli biasanya kita akan melihat produk tas tersebut disertai dengan adanya kemasan yang rapi serta berkualitas, berupa kemasan berbentuk box atau dust bag berpenampilan baik serta berkualitas, karena dilengkapi dengan logo Bostanten yang tercetak secara baik, tidak samar, juga rapi dan memiliki sejumlah info produk jelas, diantaranya seperti nama brand, kode produk, hingga informasi seputar bahan material yang digunakan.
Yang mana label pada tas Bostanten asli pun umumnya juga akan terbuat dari bahan yang berkualitas dan terpasang dengan rapi. dan dilengkapi pula oleh adanya serial number atau nomor identifikasi unik sebagai media verifikasi keaslian produk. Sedangkan hal berbeda mungkin akan dijumpai pada versi tas Bostanten palsu. Karena kebanyakan tas palsu akan dibuat tanpa kelengkapan pengepakan yang jelas, sehingga sering kali tidak disertai dengan label atau sejumlah dokumen pendukung keaslian tas. Kualitas packaging yang digunakan pun biasanya juga akan kurang memuaskan karena tidak menggunakan jenis kemasan berkualitas tinggi dan cenderung kurang kokoh serta kuat.
3. Detail Jahitan
Perbedaan tas Bostaten ori dan kw yang selanjutnya dapat dicek melalui detail jahitannya pula, karena bila diperhatikan secara jeli, biasanya tas Bostanten asli cenderung akan memiliki jahitan yang tampak sangat rapi dan pastinya teratur. Dimana adanya hal tersebut tentu saja dikarenakan oleh adanya proses pengerjaan tas Bostanten asli yang selalu dilakukan secara teliti juga cermat oleh orang orang berkompeten. Sehingga detail jahitan-jahitan tersebut umumnya akan terlihat sangat presisi, tidak ada sisa benang yang berlebih atau terlepas, memiliki kekuatan baik, jarak yang seragam serta teratur, juga pemilihan benang dengan kualitas juga warna yang konsisten.
Namun akan berbeda halnya jika tas yang berada ditangan kita adalah versi produk tas palsu, karena pada tas Bostanten palsu biasanya kita akan menjumpai detail jahitan lemah karena umumnya dibuat menggunakan jenis benang kualitas biasa atau bahkan rendahan, sehingga sering kali memiliki tampilan kurang serasi dan mudah putus. Selain itu, karena dibuat secara massal dan tidak memperhatikan detail kebanyakan tas Bostanten palsu juga akan memiliki daya tahan jahitan kurang kuat, jarak jahitan yang tidak presisi atau tidak seragam, pola jahitan tidak teratur, juga sisa benang yang kerap kali dijumpai masih menjulur dari alurnya dan membuatnya terlihat tidak rapi.
4. Tampilan Aksesoris
Memperhatikan tampilan aksesoris pada tas Bostanten juga dinilai dapat menjadi petunjuk untuk membedakan tas Bostanten asli dan palsu selanjutnya, karena pada versi tas asli biasanya kita akan menjumpai adanya tampilan aksesoris pendukung yang tampak baik. Contohnya seperti kualitas resleting yang umumnya bisa menjadi indikator keaslian tas karena resleting pada tas Bostanten asli biasanya berjalan dengan lancar serta terbuat dari bahan yang kuat. Selain itu, pada bagian Gesper dan kaitan tas Bostanten asli kita juga akan menemukan logam berkualitas tinggi sehingga akan terasa kokoh dan tahan lama ketika digunakan.
Sedangkan hal berbeda mungkin akan dijumpai pada tas Bostanten palsu yang biasanya akan dibuat menggunakan jenis jenis material berkualitas rendah, sebagai usaha untuk menekan biaya produksi. Sehingga ketika diamati atau disentuh dan digunakan, kebanyakan aksesoris pelengkap tas tersebut, khususnya berupa resleting dan bagian gesper atau hook tas akan terasa lebih kasar, sering tidak berjalan lancar ketika ditarik, tampak ringkih dan tipis, sehingga kemungkinan akan mudah rusak bila digunakan untuk intensitas pemakaian yang tinggi.
5. Harga dan Tempat Pembelian
Cara membedakan tas Bostanten ori dan kw yang terakhir dapat diketahui melalui harga dan tempat pembelian dari tas Bostanten tersebut. Dimana tas Bostanten yang asli biasanya akan dijual dengan harga yang relatif stabil sesuai dengan kualitas dan reputasi mereknya, yaitu berkisar dari 200 ribu hingga 500 ribu rupiah. Oleh sebab itu, jika nantinya kita menemukan tas Bostanten dengan harga yang terlalu murah dan dibawah dari harga rata rata tas Bostanten pada umumnya, tentu akan lebih baik jika kita waspada karena kemungkinan besar tas itu adalah tas palsu.
Selain itu, untuk memastikan keaslian dari tas Bostanten tersebut hendaknya kita juga patut memperhatikan tempat pembeliannya. Dimana, ada baiknya untuk membeli tas dari toko resmi atau pengecer terpercaya saja dan hindari membeli dari tempat-tempat yang tidak jelas atau online shop yang tidak terpercaya. Karena umumnya toko resmi biasanya akan memberikan jaminan keaslian produk dan pelayanan yang lebih baik. Sedangkan jika kita membeli dari sumber yang tidak terpercaya, kemungkinan besar kita justru akan mendapatkan tas Bostanten versi palsu.
Nah, itu dia sejumlah hal yang bisa di simak juga diperhatikan untuk mengetahui perbedaan tas Bostanten ori dan kw, sebagai usaha untuk meminimalisir kerugian karena tertipu barang palsu. Mengingat sebagai salah satu brand low end yang populer, tentu sudah barang pasti jika dalam hal ini Bostanten pun juga dilengkapi dengan sejumlah kelebihan yang semakin mendompleng popularitasnya. Dan adapun beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Bostanten tersebut diantaranya adalah sebagai berikut ini:
1. Bahan Berkualitas Tinggi: Meskipun dikenal sebagai brand fashion low end berharga affordable, namun tidak dapat dipungkiri jika tas milik Bostanten umumnya selalu menggunakan bahan-bahan berkualitas tinggi seperti sebagai material utama pembuatan tasnya. Yang mana, adanya hal tersebut secara tidak langsung telah membuat koleksi produk tas milik Bostanten dikenal terlihat lebih mewah dan tahan lama pula, tidak kalah dari produk tas milik brand golongan middel end atau bahkan high end sekalipun.
2. Desain yang Elegan: Selain dikenal memiliki tampilan mewah serta tahan lama karena selalu menggunakan jenis bahan berkualitas tinggi sebagai material utama pembuatan produknya, tas-tas dari Bostanten seringkali juga dianggap stunning juga menawan karena memiliki desain yang elegan serta fashionable. Sehingga dikarenakan hal tersebut pula lah, kebanyakan tas buatan Bostanten dianggap sangat cocok untuk digunakan pada berbagai jenis acara maupun kesempatan.
3. Konstruksi yang Kokoh: Penggunaan bahan baku berkualitas tinggi dan rancangan desain yang tepat, ternyata secara tidak langsung juga membuat tas-tas buatan Bostanten umumnya dikenal memiliki konstruksi yang kokoh dan tahan lama pula. Yang mana, adanya hal tersebut tentu secara tidak langsung tentu semakin mendukung kelebihan tas Bostanten dari segi kekuatan serta daya tahan, meskipun nantinya sudah digunakan dalam jangka waktu yang lama.
4. Fungsionalitas: Sebagai salah satu brand tas low end andalan, tentu sudah barang pasti jika adanya hal tersebut tidak terlepas dari tas Bostanten yang dalam hal ini dikenal selalu dirancang dengan nilai fungsionalitas tinggi, baik itu melalui tersedianya berbagai kantong dan ruang penyimpanan yang membuatnya lebih fungsional dan mudah digunakan dalam kegiatan sehari-hari, maupun tambahan atribut pelengkap seperti double lock bag, strap adjustable, dsb yang nantinya akan membuat pengguna merasa lebih nyaman ketika memakai tas Bostanten tersebut.
5. Harga yang Terjangkau: Seperti julukannya, yaitu brand fashion low end populer, tentu sudah barang pasti jika setiap koleksi produk buatan Bostanten akan dibandrol dengan harga yang lebih affordable jika bandingkan dengan koleksi produk milik brand golongan lain. Namun meskipun begitu, penting untuk selalu diingat jika dengan harganya yang terbilang affordable tersebut, Bostanten diketahui tetap memperhatikan kualitas produknya. Sehingga wajar saja bukan jika tas Bostanten dianggap sebagai pilihan tepat bagi mereka yang menginginkan tas berkualitas tanpa harus mengeluarkan biaya yang terlalu tinggi.
Dikenal sebagai salah satu merek fashion golongan low end andalan masyarakat dunia, tentu sudah barang pasti jika aneka macam produk tas milik Bostanten akan selalu dibuat menggunakan bahan baku berkualitas unggul, sehingga nantinya memiliki tampilan terbaik juga daya tahan terjamin. Namun taukah anda, jika selain dengan mengandalkan produk tas terbaik seperti buatan Bostanten ini, kini sebagai customer yang menginginkan tas dengan spesifikasi serupa namun dengan tampilan lebih sesuai keinginan juga kebutuhan, anda dapat mengcustomnya pada sebuah jasa pembuatan tas custom terpercaya juga andalan seperti Karya Bintang Abadi.
Dimana Karya Bintang Abadi sendiri sebetulnya dalam hal ini merupakan sebuah pabrik tas custom terbaik yang dapat dipercaya dan diandalkan untuk membantu menangani segala jenis kebutuhan customer akan tas customnya. Menyediakan beragam jenis material pembuatan tas beserta dengan model juga desain yang kekinian dengan spesifikasi terbaik, karena dikerjakan secara langsung di pabrik sendiri oleh SDM berkompeten, sehingga seluruh pesanan tas customer dijamin memiliki detail tampilan memuaskan, kualitas dan mutu unggul, waktu pengerjaan cepat, dan harga terjangkau, terlebih bila pemesanan berjumlah besar.
Dan dengan segala kelebihan yang di tawarkan oleh Karya Bintang Abadi bagi para customer maupun calon customernya tersebut, yakin masih ragu untuk mempercayakan segala kebutuhan tas custom pada pabrik tas ini? Terlebih pabrik tas ini juga memastikan bila setiap customer akan mendapatkan pelayanan terbaik dengan proses pemesanan aman karena sudah berlegalitas dan cara pemesanan mudah serta cepat, baik secara online maupun offline. Jadi tunggu apalagi? Segera hubungi CS Karya Bintang Abadi untuk melakukan pemesanan tas dengan hasil yang memuaskan.
Terima kasih sudah meluangkan waktu dan membaca artikel kami, jangan lupa untuk share pada orang terdekat anda agar tidak ketinggalan berbagai informasi menarik lainnya seputar tas. Semoga bermanfaat!