Bagi sebagian besar orang, terutama para kaum laki laki agaknya jenis olahraga besar seperti sepakbola bisa dibilang memang sudah menjadi salah satu jenis cabang olahraga terfavorit, baik untuk dimainkan secara langsung maupun dilihat permainannya. Yang mana, dikarenakan oleh hal tersebut lah segala serba serbi seputar olahraga sepakbola ini biasanya dianggap begitu menarik untuk disimak, baik itu tentang permainannya sendiri maupun dari segi sport gearnya, terutama dalam hal ini berupa jersey atau sepatu sepakbola yang dikeluarkan oleh brand brand sport ternama, contohnya saja seperti model model sepatu bola Adidas terbaru dan original.
Mengingat, diantara banyaknya brand brand yang bergerak pada lini produk utama berupa sport gear, bisa dibilang jika nama Adidas memang adalah salah satunya yang paling terkenal dan besar, serta dianggap tidak pernah bisa terpisahkan dari dunia olahraga karena dirinya yang memang dinilai selalu memiliki pengaruh kuat juga signifikan dalam membentuk trend dan budaya di dalam berbagai macam jenis cabang olahraga, terutama olahraga sepakbola. Yang mana, keterikatan mendalam antara Adidas dan dunia olahraga sepakbola pun secara keseluruhan bisa dibilang juga tidak terjadi begitu saja atau tidak dipengaruhi oleh suatu hal.
Karena sebetulnya seperti sudah kita ketahui bersama, jika sepakbola sendiri yang sesungguhnya merupakan suatu jenis atau cabang olahraga tim yang dimainkan oleh dua tim dengan masing masing tim terdiri dari sebelas pemain inti, serta memiliki tujuan utama permainan untuk mencetak gol melalui cara memasukkan bola ke gawang lawan sebanyak mungkin, pada dasarnya memang adalah salah satu jenis olahraga yang diketahui memiliki basis penggemar paling banyak, yaitu diperkirakan mencapai lebih dari 4 miliar orang diseluruh penjuru dunia, dan menjadikannya sebagai cabang olahraga paling populer nomor 1 di dunia.
Terlebih dikarenakan besarnya kepopulrannya hampir diseluruh penjuru dunia, secara tidak langsung hal tersebut pun menjadikan olahraga satu ini juga diketahui memiliki banyak gelaran acara besar, misalnya saja seperti Piala Dunia FIFA, Champions UEFA, Liga Premier Inggris, dan liga liga top dunia lainnya yang tentunya sangat memikat atensi para pecintanya. Yang mana, didasarkan dari hal tersebut lah Adidas sebagai salah satu brand sport terkemuka dunia pun begitu tertarik untuk mengikatkan diri dengan cabang olahraga satu ini, hingga pada akhirnya membuatnya dianggap sebagai salah satu raja sepatu bola selama beberapa tahun.
Dimana adapun alasan kuat kenapa perpaduan antara Adidas dengan dunia sepakbola ini bisa begitu mentereng pun tentu saja juga tidak terlepas begitu saja dari bagaimana sejarah perjalanan panjang Adidas yang berhasil membentuknya sampai menjadi salah satu merek olahraga paling bergengsi di dunia. Karena seperti kita ketahui, jika Adidas sendiri sebetulnya memang adalah sebuah brand kawakan yang sudah didirikan sejak pada tahun 1920-an lalu di sebuah kota kecil bernama Herzogenaurach, di negara Jerman oleh dua orang bersaudara, yaitu Adolf Adi Dassler dan Rudolf Dassler dengan fokus awal berupa produksi sepatu olahraga.
Yang mana, awal mula kesuksesan dari brand ini di industri olahraga sendiri diketahui dimulai ketika produk sepatu buatan Dassler dipakai oleh seorang pelari Amerika bernama Jesse Owens saat dirinya memenangkan 4 medali emas di Olimpiade Berlin di tahun 1936. Dimana bersamaan dengan ketenaran nama Jesse sebagai pelari hebat, nama Dassler bersaudara pun diketahui juga turut menerima perhatian internasional dengan produk sepatunya. Namun sayangnya setelah melalui berbagai hal bersama, di tahun 1949-an tepatnya setelah perang dunia ke II, diketahui terjadi perselisihan diantara Adi dan Rudolf yang pada akhirnya menyebabkan terjadinya perpisahan.
Dan hasil dari perpisahan tersebut pun akhirnya menjadikan Adi Dassler mendirikan perusahaanya secara mandiri dengan nama Adidas sedangkan Rudolf mendirikan perusahaan rival bernama Puma. Yang mana, bisa dibilang jika dari perpisahan tersebut lah sepak terjang Adidas didunia industri olahraga global semakin terlihat. Terlebih untuk semakin menunjukan pamornya, Adidas pun diketahui juga mulai memperkuat posisinya melalui berbagai kolaborasi dengan para atlet kelas dunia dan juga menjadikan dirinya sebagai sponsor resmi berbagai acara olahraga bergengsi, terutama dalam gelaran acara cabang olahraga sepakbola, sampai dengan saat ini.
Oleh sebab itu, berbekal dari hal tersebut maka wajar saja bukan jika peran Adidas dalam industri olahraga sepakbola dunia pun bisa dibilang memang pantas untuk diakui. Terlebih sejak dahulu sampai saat ini, Adidas pun diketahui juga selalu berkomiten pada inovasi teknologi dan pemertahanan kualitas sepatu sepatu bolanya. Contohnya saja seperti dapat dilihat pada beberapa model sepatu bola Adidas terbaru dan original berikut ini:
Daftar Isi
Toggle20+ Model Sepatu Bola Adidas Terbaru & Original
Dikenal sebagai salah satu merek penyedia sepatu bola yang selalu berhasil memadukan kesempurnaan antara nilai fungsionalitas dengan kenyamanan dan gaya, agaknya memang pantas membuat namanya begitu lekat di dalam industri sepakbola. Yang mana, adanya keberhasilannya tersebut pun tentu saja juga tidak hanya didukung oleh bagaimana kemampuannya dalam berinovasi pada setiap desain produk sepatu bolanya saja. Melainkan diketahui juga didorong pula oleh kepiawaiannya dalam beradaptasi dengan berbagai perubahan tren global yang begitu mempengaruhi kebutuhan para atlet maupun budaya pop penunjangnya.
Oleh sebab itu, untuk mempertahankan posisinya tersebut Adidas secara luas memang dikenal tidak hanya selalu berfokus pada kinerja ateltik saja, tetapi juga selalu berusaha untuk menempatkan perhatian mendalam terhadap estetika desain, dan penggunaan teknologi atau fitur fitur pendukung sesuai dengan trend mode untuk membuat setiap produk sepatunya, terutama dalam hal ini adalah sepatu bolanya agar dapat terus relevan dengan perkembangan trend dan pertumbuhan kebutuhan para penggunanya. Yang mana disebabkan oleh hal tersebut lah, nama Adidas sampai saat ini banyak dianggap sebagai salah satu simbol yang mendominiasi dibidang olahraga.
Terlebih, adanya pencapiannya tersebut pun diketahui juga semakin dikuatkan oleh Adidas yang dalam hal ini kerap dikenal berhasil menjadi pionir dalam pengembangan teknologi terbaru, khususnya untuk produk berupa sepatu bola dengan fitur fitur luar biasa guna semakin memaksimalkan performa, kenyamanan penggunaan, serta tampilan modis sepatu bolanya. Sehingga dikarenakan oleh hal itu pula lah, sepatu bola milik Adidas ini pun kemudian banyak dikenal sebagai sepatu bola yang tidak hanya unggul dari segi performanya aja, tetapi juga memiliki kelebihan dari segi entertain pula dan membuatnya bisa mensponsori banyak club bola papan atas.
Dimana, adapun beberapa contoh club sepakbola ternama yang diketahui disponsori oleh Adidas ini diantaranya adalah seperti Real Madrid, Juventus, dan Bayren Munich. Namun selain daripada mensponsori club club bola terbama, Adidas pun dalam hal ini diketahui juga menjalin kerjasama dengan sejumlah pemain bintang sepakbola, katakan saja seperti Paul Pogba, Lionel Messi, da Mohamed Salah, untuk meningkatkan penjualan yang berpotensi akan memperkuat posisinya sebagai pemimpin pasar, sekaligus memperkuat citranya sebagai salah satu merek olahraga berperforma tinggi dengan produk sepatu bola unggulan, seperti dapat dilihat pada beberapa contoh model sepatu bola Adidas terbaru dan original berikut ini:
1. Adidas Goletto VIII Firm Ground Boots
Sepatu dengan nama seri Adidas Goletto VIII Firm Ground Boots adalah koleksi sepatu sepakbola Adidas pertama yang akan membuka pembahasan utama kita tentang model sepatu bola Adidas terbaru dan original paling rekomended untuk dimiliki. Dimana, dapat diketahui jika sepatu sepakbola milik Adidas satu ini sebetulnya adalah koleksi sepatu yang dikenal sebagai sepatu bola kokoh dengan bahan baku utama berupa bahan daur ulang ramah lingkungan. Sehingga secara keseluruhan, dapat disimpulkan jika sepatu bola ini pada dasarnya memang tidak hanya unggul dalam hal tampilan maupun performanya saja, tetapi juga sangat mendukung praktik keberlanjutan.
Yang mana dikarenakan oleh hal tersebut lah, sepatu bola milik Adidas ini dikenal sebagai salah satu pilihan yang tepat dan terbaik bagi para pengguna atau pemain bola yang sedang mencari sepatu sepakbola dengan fokus utama pada performa maksimal, kenyamanan optimal, tampilan menawan, juga praktik keberlanjutan. Karena pada koleksi sepatunya kali ini, Adidas pun diketahui juga sengaja memamerkan body upper sepatu dengan bahan dasar berupa kulit berkualitas tinggi guna memberikan kontrol bola secara lebih mulus, serta midsole khusus yang tahan lama yang memiliki daya cengkeram kuat dengan bantalan empuk didalamnya untuk menunjang kenyamanan.
2. Adidas X Crazyfast Elite Firm Ground Boots
Terkenal sebagai sepatu bola yang memiliki bobot ringan dan mampu mendukung kemaksimalan pergerakan cepat, agaknya juga membuat mode sepatu Adidas terbaru dan original bernama Adidas X Crazyfast Elite Firm Ground Boots ini layak masuk ke dalam daftar koleksi sepatu bola terbaik para pemain maupun penggemar olahraga sepakbola. Karena dapat diketahui, jika koleksi sepatu bola milik Adidas kali ini sesungguhnya memang adalah versi sepatu bola terbaik yang mampu mendukung kecepatan murni penggunanya ketika bermain ditengah lapangan rumput, sehingga nantinya dapat perform secara lebih maksimal dan menghasilkan permainan yang luar biasa.
Terlebih, tidak hanya dilengkapi dengan bobot ringan yang mampu mendukung percepatan saja yang membuat sepatu ini begitu disukai. Karena selain itu, sepatu bola ini pun diketahui juga sengaja dilengkapi dengan tampilan apik yang bagian upperenya dirancang secara khusus menggunakan teknologi Aeropacity Speedskin semi-transparan,Primeknit collar yang akan memberikan rasa fit sempurna, serta Reinforcement diarea strategis untuk meningkatkan daya tahan juga stabilitas sepatu ketika dipakai berlari ditengah lapangan rumput. Sedangkan untuk solenya sendiri, sepatu ini menggunakan teknologi Speedframe dan Extra Forefoot Studs yang responsif untuk meningkatkan akselerasi juga traksi ketika dipakai.
3. Adidas Predator Elite Low Firm Ground Boots
Dikenal sebagai predator ringan yang akan membantu pencetakan gol secara presisi, tentu membuat seri sepatu bola Adidas bernama Adidas Predator Elite Low Firm Ground Boots ini begitu menarik atensi para pemain maupun penggemar olahraga bola untuk memilikinya guna mendukung terjadinya permainan bola yang indah. Dimana, adanya hal tersebut pun tentu saja tidak terlepas begitu saja dari bagaimana sepatu ini memang sengaja dibuat oleh Adidas dengan perhatian ekstra terhadap pengeksplorasian cara cara baru untuk meningkatkan performa permainan bola agar menjadi semakin optimal di lapangan rumput.
Yang mana, dikarenakan hal tersebut lah model sepatu bola Adidas satu ini menjadi salah satu seri sepatu bola unggulan yang dirancang secara khusus agar mampu menghadirkan kombinasi sempurna antara performa baik dan kenyamanan penggunaan. Melalui penggunaan teknologi Hybridtouch 2.0, yaitu teknologi yang akan memberikan fleksibilitas serta kenyamanan optimal dengan peningkatan kontrol bola sempurna, lalu ditunjang pula oleh penggunaan bahan tekstil berelemen grip Strikeskin yang akan memberikan sentuhan serta akurasi lebih baik ketika passing dan shooting pun juga membuat sepatu ini semakin dianggap begitu presisi untuk dipakai mencetak gol.
4. Adidas Predator 24 League Laceless Firm Ground Boots
Masih dari sepatu bola predator, namun bedanya pada koleksi seri sepatunya kali ini Adidas diketahui sengaja menghadirkan model sepatu yang tampak lebih minimalis, modern, tanpa adanya tali untuk mendukung traksi maksimal pada bidang tanah lapangan yang lebih padat. Dimana hadirnya koleksi sepatu bolanya kali ini diketahui juga bertepatan dengan perayaan ulang tahun Adidas ke 30 tahun. Sehingga untuk merayakannya, Adidas pun secara sengaja menghadirkan koleksi legendaris sepatu bolanya kali ini dengan cara kerja sempurna yang tentunya akan membuat sepatunya ini sangat cocok dipakai oleh permainan sepak bola profesional.
Yang mana, pada koleksi sepatu bernama Adidas Predator 24 League Laceless Firm Ground Boots ini Adidas diketahui sengaja menghadirkan sepatu bolanya dengan sejumlah fitur atau teknologi, diantaranya adalah seperti adanya desain laceless atau tanpa tali untuk memudahkan penggunaan dan rasa lebih nyaman dan fleksibel, Upper Synthetic dengan Strikefin yaitu permukaan dengan grip kecil yang menonjol untuk memberikan kontrol bola lebih baik ketika melakukan passing, shooting, atau dribbling, bentuk regular fit yang pas pada kaki penggunanya, serta outsole firm ground dengan stud stud yang dirancang khusus untuk memberikan traksi optimal ketika pemain melakukan manuver.
5. Adidas X Crazyfast Messi League Firm Ground Boots
Koleksi sepatu bola milik Adidas selanjutnya yang juga dikenal wajib masuk ke dalam jajaran model sepatu bola Adidas terbaru dan original paling rekomended dimiliki adalah sepatu bola dengan nama seri Adidas X Crazyfast Messi League Firm Ground Boots. Yang mana dapat diketahui jika sepatu sepakbola seri ini, sebetulnya dikenal sebagai salah satu koleksi sepatu spesial yang dihasilkan dari kerjasama atau kolaborasinya dengan bintang sepak bola Lionel Messi, dan didedikasikan secara khusus bagi para penggemar olahraga sepakbola sekaligus para fans Lionel Messi yang ingin mengabadikan idolanya dengan produk berupa sport gear.
Terlebih selain daripada merupakan hasil dari kolaborasi dengan bintang sepakbola ternama, sepatu bola Adidas satu ini pun diketahui juga sangat menarik perhatian dikarenakan dirinya yang diketahui dirancang secara khusus dengan fitur fitur unggulan, diantaranya adalah seperti upper yang dibuat menggunakan bahan tekstil berlapis untuk memberikan sentuhan lembut pada bola sekaligus guna meningkatkan kontrolnya, adanya desain 3d yang bertujuan untuk memberikan grip secara optimal ketika melakukan dribbling dan passing, serta menghadirkan collar flat knit untuk memberikan lockdown nyaman dan aman pada pergelangan kaki penggunanya.
6. Adidas Copa Pure II League Firm Ground Boots
Dianggap sebagai pilihan tepat bagi para pemain atau penggemar olahraga sepakbola yang menginginkan adanya sepatu bola dengan tampilan simple namun tetap berkelas dan berkualitas. Terlebih untuk semakin meningkatkan daya tariknya, model sepatu bola Adidas satu ini pun diketahui juga sengaja dibuat menggunakan bahan baku berkualitas tinggi yang dihasilkan dari bahan daur ulang. Sehingga, selain dinilai dapat memberikan kebebasan tampilan dalam bermain, Adidas pun kali ini juga menjadikan sepatu Adidas Copa Pure II ini dianggap mampu untuk memberikan rasa nyaman dengan detail warisan khas Adidas yang terasa begitu ikonik.
Mengingat, pada rancangan produknya kali ini Adidas pun juga diketahui sengaja memberikan kenyamanan maksimal dan performa optimal yang merupakan hasil dari gabungan dari desain klasik minimalis dengan teknologi modern. Dimana, untuk mewujudkan hal tersebut Adidas diketahui sengaja menggunakan upper dengan kulit sapi daur ulang berkualitas tinggi untuk memberikan sentuhan bola yang sangat lembut dan alami, penggunaan teknologi pure touch yang bertekstur untuk meningkatkan daya cengkeram bola, fit ergonomis yang akan mengikuti lekuk kaku dan memerikan rasa nyaman, serta sol Firm Ground juga Agility-Focused Soleplate dengan pola stud khusus yang akan mendukung keoptimalan traksi pada sepatu.
7. Adidas Predator 24 League Firm Ground Boots
Dirancang khusus untuk memberikan performa terbaik di lapangan dengan sepatu yang kokoh, agaknya memang menjadikan model sepatu bola Adidas terbaru dan original ini juga dikenal memiliki banyak sekali penggemar. Apalagi sebagaimana seri sepatu predator lainnya, sepatu sepakbola Adidas bernama Adidas Predator 24 League Firm Ground Bots ini pun diketahui juga memiliki kemampuan untuk membantu mencetak gol secara presisi dan tepat dengan desain fitnya yang bisa dibilang nyaris mendekati sempurna. Oleh sebab itu, wajar saja bukan jika koleksi model sepatu sepakbola Adidas kali ini memang dikenal cocok untuk dipakai guna permainan profesional.
Yang mana, adanya hal tersebut pun diketahui juga semakin didukung oleh penggunaan bahan baku upper berupa Hybridfeel, yaitu sebuah bahan kombinasi yang dinilai dapat memberikan sentuhan lebih baik serta akurat pada pengontrolan bola, penggunaan desain Strikescale 3d dibagian medial sepatu yang berfungsi untuk meningkatkan daya cengkeram bola saat melakukan tendangan, adanya Adiknit collar guna menjaga kenyamanan serta keamanan pada pergelangan kaki, desain outsole Controlplate 2.0 yang akan memberikan stabilitas dan traksi baik pada permukaan lapangan yang keras, serta desain fit untuk memungkinkan penyesuaian terhadap bentuk kaki.
8. Adidas Predator 24 League Low Firm Ground Boots
Menjadi salah satu koleksi bola yang dikenal memiliki bentuk sangat ergonomis juga compact agaknya memang membuat seri sepatu sepak bola ini menjadi model sepatu bola Adidas terbaru dan original yang paling direkomendasikan bagi orang orang dengan kegemaran tampil minimalis serta tidak mencolok. Terlebih, meskipun memiliki look khas yang terlihat begitu sederhana, tetapi tidak dapat dipungkiri jika sepatu bola bernama Adidas Predator 24 League Low Firm Ground Boots ini juga dihadirkan dengan bentuk struktur yang kokoh dan sangat mampu untuk mendukung pencetakan gol secara lebih presisi.
Yang mana, kelebihan milik sepatu bola ini pun sebetulnya juga diketahui tidak hanya berpusat pada bentuk atau tampilannya saja, melainkan juga didukung pula oleh adanya rancangan produk yang dimaksudkan untuk meningkatkan performanya. Katakan saja seperti sepatu ini yang didukung oleh bahan upper dengan teknologi berupa Hybridfeel dan Strikescale untuk memberikan sentuhan lembut dan akurat pada bola, penggunaan outsole Controlplate 2.0 dan firm groud yang akan memberikan stabilitas saat melakukan pergerakan cepat dipermukaan keras, serta Lace closure dan one piece lined tounge yang akan memberikan kenyamanan ekstra ketika dipakai.
9. Adidas X Crazyfast League Firm Ground Boots
Model sepatu yang dikenal memiliki akselerasi hebat dan dibuat menggunakan jenis bahan daur ulang ini bisa dibilang juga merupakan salah satu koleksi sepatu bola Adidas terbaru dan original yang sangat direkomendasikan untuk dijadikan sebagai salah satu sepatu sepakbola terbaik. Karena secara garis besar dapat dikatakan jika seri sepatu Adidas bernama Adidas X Crazyfast League Firm Ground Boots ini pada dasarnya adalah sepatu yang dikenal memiliki keunggulan berupa bobot ringan serta kemampuan untuk menjaga kestabilan penggunanya ketika berlari dengan cepat di atas lapangan berumput.
Yang mana, adanya hal tersebut pun tentu bisa saja terjadi dikarenakan pada koleksi sepatu bolanya kali ini Adidas memang diketahui sengaja merancang khusus sepatunya dengan sejumlah teknologi atau fitur modern guna mendukung performa dan kinerjanya. Katakan saja seperti sepatu ini yang dikenal dibuat menggunakan bahan tekstil berlapis dengan kualitas tinggi untuk memberikan sentuhan yang lebih lebih lembut saat bergesekan dengan bola, penerapan teknologi Lightweigh berdesain ringan yang memungkinkan pemain dapat bergerak cepat juga lincah, serta baiknya stabilitasi dan traksi pada sepatu yang akan memberikan dukungan pada pergerakan pemain.
10. Adidas X Crazyfast League Laceless Firm Ground Boots
Bila pada koleksi sepatu bola X Crazyfast League Firm Ground Boots sebelumnya kita disajikan dengan sepatu bola yang memiliki bagian pengikat dibagian uppernya untuk mengkonfirmasi jika sepatu tidak akan mungkin terlepas ketika dipakai, maka lain halnya dengan seri sepatu bola Adidas X Crazyfast League Laceless Firm Ground Boots ini. Karena sesuai dengan nama atau penyebutannya, sepatu sepakbola seri Crazyfast kali ini memang diketahui tidak memiliki tali pada bagian uppernya, baik itu sebagai bagian desain ornamen sepatu maupun sebagai bagian dari penunjang performa sepatu bola.
Namun meskipun memang tidak memiliki tali pengikat pada bagian dari rancangan desainnya, bukan berarti hal tersebut akan menjadikan sepatu bola ini menjadi kehilangan daya nyaman serta amannya ketika dipakai bermain. Yang mana, adanya hal tersebut tentu bisa saja terjadi dikarenakan sepatu ini yang sebetulnya memang sudah dilengkapi dengan desain laceless, yaitu fitur dimana sepatu dapat fit di kaki penggunanya tanpa perlu bantuan tali pengikat. Selain itu, untuk semakin menunjang kemaksimalan fungsinya, sepatu ini pun diketahui juga menggunakan teknologi karbon pada bagian outsolenya guna memberikan stabilitas dan responsivitas lebih tinggi.
11. Adidas Copa Pure II Club Flexible Ground Boots
Dihadirkan dengan gaya khas, yaitu tampilan klasik yang diketahui diperolehnya dari pemilihan warnanya lalu di tambahan dengan sentuhan kesan simple minimalis, agaknya memang menjadikan sepatu bola milik Adidas ini dinilai memiliki ciri khas gaya berbeda jika dibandingkan dengan koleksi sepatu sepakbola Adidas lainnya. Namun meskipun begitu, justru tidak dapat dipungkiri jika berkat dari gaya berbedanya tersebut lah model sepatu bola Adidas terbaru dan original satu ini dikenal memiliki penggemar yang tidak sedikit dan juga dianggap memiliki ciri khas unik serta ikoniknya sendiri, yang menjadikannya mampu menarik atensi berbeda.
Terlebih sebagai salah satu model sepatu bola yang dianggap ikonik, sepatu Adidas Copa Pure II Club Flexible Ground Boots ini pun juga dikenal sengaja dilengkapi dengan bahan pembuatan berkualitas yang tidak hanya bisa mendukung adanya tampilan klasik saja, tetapi juga kelembutan saat bersentuhan dengan bola, bentuk fit regular serta simpul tali yang memberikan penyesuaian optimal terhadap ukuran kaki pengguna, outsole fleksibel untuk menciptakan rasa nyaman ketika dipakai diperumukaan rumput, serta bantalan empuk di area tumit yang akan membuat sepatu ini terasa lebih nyaman juga aman ketika dipakai berlari pada bidang permukaan yang lebih keras.
12. Adidas Predator Club Flexible Ground Football Boots
Memiliki tampilan yang terbilang mentereng serta prima, agaknya memang membuat model sepatu bola Adidas terbaru dan original bernama Adidas Predator Club Flexible Ground Football Boots ini begitu disukai, terutama oleh para pemain atau penggemar olahraga sepakbola yang menginginkan sepatu bola dengan kontrol bola bagus sera tampilan berani namun tidak berlebihan. Terlebih, selain daripada dikenal mampu memberikan kontrol bagus juga tampilan berani, sepatu bola milik Adidas satu ini pun umumnya juga dinilai bisa membantu mengakurasikan tambahan bola secara lebih presisi dengan rasa nyaman ketika dipakai bermain diberbagai jenis lapangan.
Apalagi selain daripada itu, sepatu bola dari seri predator ini pun sebetulnya juga diketahui ditunjang pula oleh berbagai teknologi inovatif yang tentunya dapat semakin meningkatkan performanya ketika dipakai di lapangan. Katakan saja seperti sepatu ini yang menggunakan jenis upper bertekstur Strikeprint guna untuk membantu meningkatkan grip pada bola, pola stud khusus pada outsole yang dirancang agar sepatu bisa mendapatkan traksi bagus, bentuk fit guna memberikan rasa aman dan nyaman ketika dipakai, serta teknologi terbaru berupa Controlframe dan Demonskin yang akan membuat sepatu memiliki grip lebih ekstra dan stabilitas lebih baik.
13. Adidas Predator 24+ Laceless Firm Ground Boots
Adidas Predator 24+ Laceless Frim Ground Boots adalah seri sepatu bola Adidas selanjutnya yang juga dikenal memiliki daya cengkeram baik serta dapat membantu kemudahan shoot bola dengan arah yang presisi. Karena sebagaimana koleksi sepatu bola seri predator lainnya, sepatu sepakbola milik Adidas kali ini pun umumnya diketahui juga sengaja dilengkapi dengan sejumlah keunggulan serta ciri khas menarik untuk menunjang performa maupun daya tarik viusalnya. Yang mana, dikarenakan hal tersebut pula lah sepatu bola ini banyak dinilai sebagai salah satu pilihan terbaik, bagi pemain yang menginginkan sepatu dengan kontrol bola maksimal serta presisi.
Dimana dapat diketahui, jika untuk mendukung hal tersebut dan menunjang kemaksimalan performanya yang lain sepatu bola bernama Adidas Predator 24+ Laceless Frim Ground Boots ini umumnya sengaja dilengkapi dengan bagian upper berwujud HybridTouch 2.0 tanpa tali yang memiliki sentuhan lembut juga fleksibel, sirip Strikeskin karet yang menonjol untuk meningkatkan daya cengkeram sepatu ketika bergesekan dengan bola, jenis outsole khusus yang memiliki stud terstruktur untuk memberikan daya tarik dinamis ketika bersentuhan dengan tanah, serta teknologi Stretchy tongue material yang akan memberikan kenyamanan serta fleksibilitas tambahan.
14. Adidas Copa Pure 2 Elite Firm Ground Boots
Untuk koleksi model sepatu bola kali ini, agaknya Adidas diketahui memang secara sengaja menghadirkan tampilan sepatu sepakbola dengan look yang terlihat lebih prima dan berbalut kesan modern serta futuristik. Dan dikarenakan oleh hal tersebut lah, wajar saja bukan jika sepatu bola Adidas dengan nama seri Adidas Copa Pure 2 Elite Firm Ground Boots ini kemudian begitu terkenal dan sangat direkomendasikan untuk dipilih oleh para pemain atau penggemar olahraga sepakbola yang memiliki keinginan atau sedang mencari sepatu bola dengan tampilan modern yang autentik, namun tetap disertai kenyamanan pada pemakaian juga performa tinggi.
Yang mana, adanya hal tersebut pun tentu saja tidak terlepas dari bagaimana sepatu bola ini sengaja dihadirkan oleh Adidas menggunakan teknologi teknologi modern yang memukau. Katakan saja seperti sepatu Adidas Copa Pure 2 Elite Firm Ground Boots ini yang disengaja dibuat menggunakan teknologi bernama Fusionskin, yaitu teknologi yang menggabungkan bahan kulit dengan material sintetis lain untuk membentuk suatu perlindungan ekstra guna meningkatkan daya tahan sepatu, serta penggunaan teknologi Quilted Forefoot pada bagian upper depannya untuk memberikan tekstur lembut yang nantinya akan berfungsi sebagai kontrol bola agar berada pada posisi lebih presisi.
15. Adidas F50 League Firm/Multi-Ground Boots
Dirancang secara khusus dengan fokus utama pada kecepatan dan ketepatan, secara tidak langsung juga menjadikan seri sepatu bola Adidas terbaru dan original ini begitu disukai oleh para pemain bola maupun penggemar olahraga sepakbola. Terlebih selain dikenal dengan kemampuan akan kecepatan dan ketepatan, sepatu bola bernama Adidas f50 League Firm/Multi-Ground Boots ini pun secara umum juga dikenal sangat mengutamakan kelincahan dan kemaksimalan tampilan modern yang begitu lekat dengan kenyamanan dan keamanan. Maka dari itu, didasarkan oleh hal tersebut, sepatu ini kemudian dikenal sebagai sepatu dengan kecepatan ekstrem.
Karena tidak tanggung tanggung, untuk memaksimalkan performanya dalam hal ini Adidas pun diketahui juga sengaja menggunakan material upper yang bersifat ringan dan fleksibel untuk memberikan sentuhan akurat dan lembut pada bola saat bersentuhan, menambahkan adanya Sprintgrid print pada bagian depan sepatu guna meningkatkan daya grip pada bola ketika melakukan gerakan cepat, menghadirkan adanya Stretchy tongue untuk mendukung kenyamanan dan lockdown pada pergelangan kaki pengguna, serta jenis outsole Sprintplate 360 yang memang dirancang untuk memberikan propulsi dan traksi maksimal pada permukaan sepatu ketika bergerak cepat.
16. Adidas F50 League Laceless Firm/Multi-Ground Boots
Bagi para pemain atau penggemar olahraga sepakbola yang menyukai sepatu bola Adidas seri F50 League Firm/Multi Ground Boots namun menginginkan tampilan yang lebih simple serta minimalis, agaknya akan sangat cocok jika menjadikan sepatu bola Adidas dengan seri F50 League Laceless Firm/Multi Ground Boots ini sebagai pilihan tepat. Karena seperti namanya, sepatu sepakbola satu ini pada dasarnya memang dikenal sebagai sepatu yang simple, dikarenakan tidak memiliki rancangan tali pengikat pada bagian desainnya. Sehingga selain dikenal dengan tampilan yang lebih sederhana, sepatu ini pun umumnya juga dirasa lebih mudah dipakai.
Terlebih untuk semakin memaksimalkan performa serta daya tariknya, sepatu ini pun diketahui juga menggunakan material Fiberskin yang ringan dan fleksibel sebagai bahan baku utamanya, yang nantinya akan dimaksudkan untuk memberikan sentuhan bola secara lebih baik dan memungkinkan kaki bergerak lebih bebas. Selain itu, dibagian depannya, sepatu ini pun diketahui juga sengaja diberikan pola Sprintgrid yang berfungsi untuk meningkatkan traksi dan memberikan grip yang lebih baik saat melakukan manuver cepat. Serta tidak lupa juga menggunakan jenis sol sepatu berteknologi Sprintplate 360 yang umumnya dirancang untuk memberikan propulsi lebih maksimal.
17. Adidas F50 Elite Messi Firm Ground Boots
Selain sepatu dengan seri Adidas X Crazyfast Messi League Firm Ground Boots, dalam hal ini dapat diketahui jika Adidas pun sebetulnya juga memiliki satu lagi sepatu bola yang dihasilkan dari ajang kolaborasinya dengan bintang pemain bola Lionel Messi. Dan tidak kalah menawan dibandingkan dengan koleksi sepatu bola Messi sebelumnya, sepatu bola Adidas bernama F50 Elite Messi Firm Ground Boots ini pun secara keseluruhan juga dianggap memiliki tampilan prima serta performa yang luar biasa, sehingga bisa dianggap sebagai salah satu pilihan sepatu bola Adidas paling rekomended untuk dimiliki serta dikoleksi.
Dimana, adapun sejumlah hal yang diketahui mendukung sepatu ini bisa menjadi pilihan tepat bagi para pemain maupun penggemar olahraga sepakbola, terutama bagi mereka yang memang menyukai sepatu bola dengan performa tinggi, desain yang stylish, dan teknologi terkini. Diantaranya adalah seperti sepatu bola ini yang diketahui dibuat menggunakan teknologi hybridtouch, yaitu teknologi memberikan kombinasi antara kenyamanan dan daya tahan saat mengkontrol bola, serta dilengkapi pula dengan desain sol inovatif berupa Sprintplate 360 untuk memberikan traksi optimal dan memungkinkan adanya akselerasi.
18. Adidas Copa Gloro 2 Firm Ground Boots
Memiliki tampilan yang terlihat begitu prima dengan sedikit sentuhan klasik, agaknya juga menjadikan sepatu bola Adidas kali ini dianggap sebagai salah satu pilihan terbaik dan paling tepat pula, terutama bagi para pemain atau pecinta olahraga sepakbola yang memang menginginkan sepatu bola Adidas dengan sentuhan gaya lembut hasil dari perpaduan sempurna antara kesan modern juga klasik, kenyamanan penggunaan yang baik, serta performa tinggi. Karena tidak dapat dipungkiri, jika fokus utama Adidas ketika menciptakan sepatu sepakbola bernama Adidas Copa Gloro 2 Firm Ground Boots ini memang adalah sepatu bola dengan sentuhan lembut dan nyaman.
Yang mana, adanya hal tersebut pun tentu saja tidak terlepas begitu saja dari bagaimana sepatu bola ini dihadirkan oleh Adidas dengan sejumlah fitur atau keunggulan luar biasa. Katakan saja seperti sepatu ini yang diketahui sengaja dibuat menggunakan bahan baku berupa kulit sapi berkualitas tinggi yang akan memberikan sentuhan bola serta kenyamanan saat digunakan dengan cara sangat baik karena bahan kulit ini yang juga akan memungkinkan kaki bernapas dengan baik, hadirnya bagian lidah lipat yang ikonik ala Copa untuk memberikan fleksibilitas dan kenyamanan ekstra, juga outsole Firm Ground dan pola stud yang strategis guna memberikan traksi dan stabilitas.
19. Adidas Messi F50 League Firm/Multi-Ground Boots
Hadir dengan tampilan yang tidak kalah eyectaching dan prima jika dibandingkan dengan seri sepatu bola Adidas F50 versi kolaborasi dengan bintang pemain bola Lionel Messi lainnya, tentu secara tidak langsung juga telah membuat sepatu bola Adidas bernama Adidas Messi F50 League Firm/Multi-Ground Boots ini dianggap pula sebagai pilihan sepatu sepakbola terbaik. Apalagi pada koleksi sepatu bola F50 kolaborasinya kali ini, Adidas pun dinilai dengan lebih berani menampilkan sepatu yang memiliki kesan jauh lebih prima dan modern. Sehingga wajar saja bukan jika seri sepatunya kali ini cenderung banyak disukai oleh para pemain atau penggemar muda.
Terlebih selain dikenal memiliki tampilan prima yang terkesan lebih modern dan kekinian, secara keseluruhan sepatu ini pun umumnya juga dikenal sebagai pilihan sepatu bola terbaik dikarenakan dirinya yang dikenal sengaja menggabungkan kecepatan khas F50 dengan preferensi pribadi Messi, yang kemudian berhasil menghasilkan sepatu dengan spesifikasi yang sangat responsif dan nyaman. Dimana, adanya hal tersebut pun tentu saja sangat didukung oleh penggunaan bahan upper berteknologi HybridTouch untuk membantu memberikan kesan fleksibel dan ringan secara lebih baik, juga model sol Sprintplate 360 yang akan memungkinkan traksi dan stabilitas saat gerakan cepat.
20. Adidas Predator Pro Firm Ground Boots
Sangat direkomendasikan bagi para pemain dan penggemar olahraga sepakbola yang diketahui sedang mencari sepatu bola Adidas dengan performa terbaik di lapangan, serta sepatu yang menawarkan kombinasi sempurna antara kenyamanan, kontrol bola, dan akurasi tembakan. Hendaknya memang menjadikan sepatu bola Adidas bernama Adidas Predator Pro Firm Ground Boots ini pantas dianggap sebagai salah satu pilihan sepatu bola yang tepat. Apalagi secara keseluruhan, selain dirancang khusus untuk memberikan kontrol bola yang maksimal dan akurasi tembakan presisi, sepatu ini pun umumnya juga dapat memberikan sentuhan bola lembut dan responsif.
21. Adidas F50 League Firm/Multi-Ground Cleats
Sepatu dengan nama seri Adidas F50 League Firm/Multi-Ground Cleats adalah model atau koleksi sepatu bola Adidas selanjutnya yang juga menjadi penutup dalam pembahasan contoh sepatu bola Adidas terbaru dan original paling rekomended dimiliki. Dimana, jika dilihat dari tampilannya yang terbilang begitu mentereng serta berani tersebut, wajar saja bukan jika sepatu bola miliki Adidas satu ini umumnya dikenal sebagai salah satu pilihan sepatu terbaik oleh para pemain atau pecinta olahraga sepakbola yang berasal dari generasi muda, dan diketahui masih sangat mengutamakan adanya tampilan prima pada sepatu bolanya.
Namun selain dikenal dengan tampilannya yang begitu eyectaching serta mentereng, sebetulnya sepatu bola seri Adidas F50 League Firm/Multi-Ground Cleats ini pun umumnya juga tetaplah dikenal sebagai sepatu bola unggulan karena juga memiliki performa tinggi selain daripada desainnya yang menarik. Oleh sebab itu, sepatu yang dirancang dengan material Fiberskin serta Sprintgrid dan jenis model sol Sprintplate 360 ini dianggap sangat cocok untuk para pemain yang mengutamakan kecepatan dan kelincahan dalam permainan pula. Apalagi, secara keseluruhan sepatu ini pun pada dasarnya juga dilengkapi dengan kemampuan baik untuk memberikan sentuhan bola yang lebih baik serta keunggulan untuk membantu meningkatkan akselerasi dan daya cengkeram bola.
Nah itulah dia beberapa model sepatu bola Adidas terbaru dan original yang dapat diperhatikan untuk kemudian dijadikan sebagai referensi maupun pilihan tepat. Karena tidak dapat dipungkiri, jika dengan pamor serta perannya dalam dunia sepakbola yang dikenal sangat pentung juga besar, koleksi sepatu bola milik Adidas tersebut umumnya memang dikenal sangat pantas untuk dimiliki dipakai guna memenuhi kebutuhan para pemain dan penggemar olahraga sepakbola. Mengingat, melalui kombinasi sempurna antara desain estetik, teknologi canggih, dan kenyamanan penggunaan, sepatu bola buatan Adidas hendaknya memang telah berhasil menjadi bagian penting dalam industri olahraga raga dunia, khususnya sepakbola yang patut dipertimbangkan untuk dimiliki.
Menjadi salah satu barang dengan peran vital, tentu kita semua setuju bukan jika keberadaan sepatu dalam kehidupan manusia sehari hari memang begitu lekat, baik itu untuk jenis sepatu olahraga seperti sepatu bola ini maupun sepatu jenis lainnya. Namun selain daripada sepatu sebetulnya dapat diketahui, jika peran serta keberadaan dari jenis barang lain, misalnya saja seperti tas pun umumnya juga dianggap tidak kalah vital atau penting. Baik itu untuk tas guna kebutuhan pribadi seperti untuk keperluan aktivitas sehari hari dan olahraga maupun komersil, seperti tas untuk keperluan seminar kit, hingga media promosi.
Yang mana, berbeda dengan pembuatan tas untuk keperluan pribadi, biasanya tas tas yang akan digunakan untuk jenis keperluan komersil ini umumnya justru akan banyak dibuat oleh jasa pembuatan tas custom, contohnya seperti Karya Bintang Abadi. Karena dengan mempercayakan kebutuhan tas komersil pada pabrik tas tas custom seperti Karya Bintang Abadi ini, nantinya kita mendapatkan tas yang lebih sesuai dengan keinginan, kebutuhan dan budget. Apalagi, selain dikenali sebagai salah satu pabrik tas custom terbaik juga terpercaya yang selalu menyediakan beragam model serta desain tas custom unggulan dengan detail tampilan terbaik, kualitas dan kekuatan terjamin,
Maka dari itu, tunggu apalagi? Segera hubungi CS Karya Bintang Abadi untuk melakukan pemesanan tas dengan hasil yang maksimal dan memuaskan. Karena sebagai pabrik tas custom andalan, Karya Bintang Abadi pun dalam hal ini diketahui juga tidak pernah gagal dalam memberikan pelayanan terbaik, yaitu dengan cara menyediakan adanya proses pemesanan tas custom yang aman karena sudah berlegalitas dan sah secara hukum, serta cara pemesanan mudah juga cepat karena selalu didampingi oleh para customer service ramah juga sigap dalam membantu segala kebutuhan tas custom customer, baik secara online maupun offline, diseluruh penjuru Indonesia.
Terima kasih sudah meluangkan waktu dan membaca artikel kami, jangan lupa untuk share pada orang terdekat anda agar tidak ketinggalan berbagai informasi menarik seputar tas. Semoga bermanfaat!