Baik bagi pria maupun wanita, agaknya kini tas telah menjadi sebuah item fashion yang tidak boleh ketinggalan untuk digunakan. Terlebih di jaman modern seperti ini penampilan yang baik dan modis menjadi salah satu aspek penting untuk diperhatikan sebelum menjalani berbagai jenis mobilitas diluar rumah. Dan diantara banyaknya jenis tas yang dijual di pasaran, agaknya tas model waistbag menjadi salah satu yang tengah menjadi sorotan karena berbagai kelebihannya, terlebih untuk kalangan anak muda dan pria dewasa.
Bagi orang yang cukup intens mengikuti berbagai informasi seputar industri fashion, khususnya produk tas mungkin tidak lagi asing dengan salah satu model tas bernama waistbag ini. Tetapi bagi orang awam, tidak sedikit juga dari mereka yang masih merasa cukup asing dan kebingungan dengan model tas yang dinamakan tas pinggang ini. Namun sebelum membahas lebih lanjut terkait apa itu waistbag beserta alasan kenapa tas ini banyak dipilih khususnya oleh para kaum pria, tentu tidak ada salahnya bila kita mengetahui terlebih dahulu apa saja hal yang harus diperhatikan saat memilih sebuah waistbag untuk dikoleksi seperti berikut ini:
1. Pilihlah waistbag berdasarkan jenis bahan pembuatan
Sama seperti model tas lainnya, pada umumnya waistbag juga dibuat menggunakan beragam jenis material pembuatan yang dapat disesuaikan dengan tampilan atau kebutuhan. Jika anda membutuhkan waistbag untuk bepergian santai maka memilih bahan nilon, polyester maupun cordura bisa dilakukan karena nyaman dan kuat dibawa pergi kemana mana. Namun bila waistbag akan dipadukan dengan gaya yang lebih casual atau semi formal, maka memilih waistbag berbahan leather dengan kesan elegan dan eksklusif bisa menjadi pilihan yang tepat.
2. Perhatikan ukuran dari wasitbag
Bukan hanya saat memilih pakaian saja kita diharuskan untuk mempertimbangkan ukuran, karena pada dasarnya saat memilih sebuah tas tidak terkecuali model waistbag yang memiliki beberapa variasi ukuran, kita juga diharuskan untuk bisa menentukkan berapa ukuran yang pas dan sesuai sehingga membuat penampilan semakin terlihat optimal.
Bila anda memiliki tubuh kecil dan akan berkegiatan santai, maka memilih waistbag dengan dimensi kecil lebih di sarankan. Sedangkan lain halnya dengan anda yang memiliki tubuh lebih besar dan akan bepergian jauh, maka menggunakan waistbag ukuran medium tidak ada salahnya.
3. Pilih warna dan motif sesuai selera
Saat memilih waistbag pastikan bila anda juga memperhatikan pemilihan warna dan motif yang sesuai dengan selera, karena saat ini waistbag sendiri sudah hadir dengan banyak pilihan warna sera motif yang beragam dan sangat menarik. Selain itu memilih warna wasitbag yang sesuai dengan selera juga dinilai dapat meningkatkan rasa percaya diri lebih besar pada penggunanya. Pemilihan warna gelap atau monokrom bisa dipilih bagi anda yang gemar tampil manly dan sederhana. Sedangkan bagi anda yang gemar tampil energik dengan kesan ceria, maka memilih warna cerah adalah keputusan tepat.
4. Cocokan bentuk dan desain dengan gaya
Untuk kenyamanan dan meningkatkan rasa percaya diri, anda juga bisa mencocokkan bentuk serta desain wasitbag dengan gaya yang akan dikenakan. Untuk bentuk sendiri, umumnya waistbag dibagi menjadi beberapa yaitu bentuk kotak, segitiga, bulat dan oval. Namun bila anda menginginkan waistbag untuk gaya casual dan ruang besar, maka memilih bentuk kotak lebih direkomendasikan.
5. Pertimbangkan harga waistbag
Selain mempertimbangkan tampilan dan kualitas waistbag, hal lain yang tidak kalah penting untuk diperhatikan juga saat mencari wasitbag adalah dari segi harganya. Sebelum membeli sebuah waistbag, ada baiknya untuk membandingkan terlebih dahulu harga antara waistbag satu dengan yang lainnya. Bila sudah dan dirasa keseluruhannya memiliki spesifikasi atau kualifikasi serupa, maka pilihlah waistbag dengan penawaran harga yang termurah.
Itu dia beberapa hal yang bisa diperhatikan sebelum menentukkan pilihan waistbag mana untuk dibeli, hal hal tersebut cukup penting untuk dilakukan agar sebagai konsumen anda dapat merasa puas dengan produk tas pilihan sendiri. Dan setelah mengetahui apa saja hal yang haus diperhatikan saat mencari waistbag, maka kini saatnya kita mulai pembahasan terkait apa itu wasitbag beserta alasan kenapa jadi tas pilihan para pria, seperti berikut:
Apa Itu Waistbag, Kenapa Jadi Tas Pilihan Pria?
Menjadi salah satu model tas yang tengah naik daun khususnya bagi kalangan anak muda, tentu membuat kita menjadi kerap menjumpai adanya tas ini pada berbagai aktivitas sehari hari. Namun sudah sering melihat atau bahkan juga menggunakannya, nyatanya tidak sedikit pula orang yang masih salah mengartikan dan justru menyamakan tas model waistbag ini dengan tas selempang. Meskipun memang tidak sepenuhnya berbeda, karena cara penggunaan yang nyaris mirip, namun tetap saja keduanya tentu memiliki beberapa perbedaan yang menjadikan keduanya memiliki penyebutan berbeda.
Apa itu waistbag? Bila dilihat dari segi bahasa, waistbag memang memiliki artian sebagai sebuah tas pinggang, dan sesuai juga dengan namanya tersebut bahwa umumnya pemakaian dari tas ini memang digunakan pada pinggang penggunanya. Namun sering berjalannya waktu, berbarengan dengan banyaknya inovasi yang dilakukan pada setiap item fashion, menjadikan waistbag kini juga mulai memiliki tampilan serta digunakan dengan cara berbeda, yaitu diselempangkan pada bahu sehingga membuatnya kerap disamakan dengan model tas slingbag.
Tetapi meskipun begitu sebetulnya secara bentuk baik waistbag maupun slingbag tetap memiliki kekhasannya masing masing. Untuk waistbag sendiri dikarenakan cara pemakaiannya pada pinggang, maka sengaja dibuat dengan bentuk yang cenderung lebih memanjang dan compact, sehingga dengan rancangan desain yang tampak lebih ringkas tersebut, waistbag tetap terasa nyaman ketika dikenakan untuk menemani segala bentuk aktivitas namun juga terlihat eyecatching.
Meskipun waistbag memang termasuk dalam deretan tas berukuran small hingga medium, namun siapa sangka bila kapasitas yang dimiliki oleh model tas ini nyatanya juga tidaklah sempit. Oleh sebab itu, agaknya menjadi hal lumrah apabila waistbag memang lebih populer di kalangan para kaum pria yang gemar tampil simple dan kerap dipilih sebagai tas pendamping, khususnya untuk menemani berbagai jenis kegiatan outdoor dengan tujuan memudahkan akses terhadap barang bersifat krusial.
Kenapa Jadi Tas Pilihan Pria? Walaupun waistbag merupakan model tas yang sifatnya unisex atau dapat digunakan oleh pria maupun wanita, namun dikarenakan bentuknya yang tampak lebih sederhana dan cukup besar untuk dijadikan sebagai sebuah tas selempang, memang menjadikannya cenderung lebih banyak digunakan oleh para kaum pria, terlebih di pasaran sendiri desain dari waistbag memang lebih condong pada gaya yang manly. Namun selain karena beberapa hal tersebut, adapun faktor pendukung lain yang membuat tas model ini menjadi pilihan utama para pria adalah, diantaranya:
1. Praktis
Hal pertama dan tentu saja menjadi bagian krusial yang begitu diperhatikan oleh para kaum pria dalam mencari sebuah barang terlebih dalam hal pemilihan tas adalah nilai kepraktisan dari barang tersebut saat dikenakan. Dan waistbag merupakan salah satu tas yang memiliki nilai kepraktisan memadai sebagai sebuah tas andalan, sehingga hal tersebut lah yang menguatkan alasan kenapa waistbag cenderung banyak dipilih oleh pria guna menemani segala jenis mobilitasnya.
2. Fleksibel
Tas yang memiliki ukuran cukup kecil ini memang dikenal juga sebagai tas yang fleksibel, dan kata fleksibel dalam hal ini pun bukan hanya berpaku pada tampilan tas yang dapat dipadukan dengan berbagai jenis gaya saja, melainkan juga fleksibilitas dalam hal pemakaian yang dapat digunakan baik sebagai waistbag itu sendiri hingga slingbag maupun shoulderbag sehingga dapat memberikan tampilan lebih bervariasi yang multifungsi.
3. Fashionable
Meskipun memiliki tampilan yang terkesan simple, namun model tas ini justru juga dianggap memiliki nilai kreativitas lebih sebagai sebuah tas, dan membuatnya nampak begitu modis saat digunakan dan dipadukan dengan beragam gaya. Terlebih saat ini, waistbag sendiri juga sudah dibuat dengan rancangan desain dan material pembuatan yang semakin beragam sehingga membuat tampilannya terlihat lebih trendi dan eyecatching.
4. Memiliki kapasitas lega
Walaupun dikenal sebagai tas dengan bentuk compact karena ukurannya yang bisa dibilang tidak terlalu besar, namun nyatanya tas ini tetap mampu digunakan untuk menampung berbagai jenis barang dengan sifat krusial yang berdimensi kecil ke sedang, contohnya seperti handphone, dompet, powerbank, kunci kendaraan, dll.
5. Mudahnya mengakses barang dan terasa lebih aman
Karena memiliki kapasitas yang cukup lega dan mampu untuk menyimpan berbagai barang dengan sifat krusial, tentu menjadikan tas model waistbag ini dianggap sebagai tas yang memberikan kemudahan dalam mengakses barang keperluan di dalamnya. Selain itu karena cara pakainya yang berada di pinggang pengguna juga membuat tas model ini dirasa lebih aman saat digunakan membawa berbagai barang penting, terlebih umumnya desain waistbag dilengkapi dengan penutup tas berupa resleting.
Itu dia penjelasan dari pertanyaan apa itu waistbag beserta beberapa alasan kenapa model tas ini memiliki begitu banyak peminat, khususnya para kaum pria yang dikenal cukup jarang atau malas menggunakan tas saat melakukan aktivitas diluar rumah, terutama untuk jenis jenis kegiatan yang bersifat santai dan tidak mengharuskan membawa banyak barang keperluan.
Selain dapat dijadikan sebagai koleksi pribadi yang membantu mempermudah aktivitas sehari hari di luar rumah, waistbag yang kini memang tengah naik daun nyatanya juga mulai banyak di lirik oleh orang orang untuk dibagikan dan dijadikan sebagai bagian dari berbagai kepentingan komersil, yang dalam hal ini berkaitan dengan bingkisan, seminar kit, atau juga sebagai sebuah media promosi.
Seperti pada penggunaan pribadi, waistbag yang akan digunakan untuk keperluan komersil tentu juga diharuskan memiliki tampilan dan kualitas yang terjamin pula agar tujuan diadakannya tas ini dapat terwujud secara maksimal. Namun agar tampilan dari waistbag semakin terlihat afdol, memilih menggunakan jasa sebuah pabrik tas seperti Karya Bintang Abadi untuk membantu membuat waistbag secara custom bisa menjadi keputusan yang tepat.
Karena dengan mempercayakan proses pembuatan wasitbag pada Karya Bintang Abadi, anda sebagai pihak penyelenggara atau pemberi dapat memberikan ciri khas khusus pada tas dengan atribut tambahan yang menggambarkan tentang perusahaan atau diri anda, sehingga pihak yang menerima pun dapat lebih terkesan dan mengingat pihak pemberi dalam waktu lama dengan atribut yang tersemat pada tas.
Selain dapat menambahkan atribut secara custom, di Karya Bintang Abadi anda juga dipastikan akan mendapatkan produk tas dengan tampilan trendi dan bermutu unggul, dikarenakan seluruh proses produksinya dilakukan oleh tenaga ahli di pabrik sendiri menggunakan material pembuatan berkualitas dan pilihan yang dapa disesuaikan dengan request customer, serta menetapkan suatu standarisasi sehingga detail produk, kualitas dan daya tahannya tidak perlu diragukan lagi.
Keunggulan dari pabrik tas custom ini pun juga tidak berhenti pada mutu tas buatannya saja. Karena selama berdiri lebih dari 10 tahun, Karya Bintang Abadi juga dikenal sebagai pabrik tas custom dengan pelayanan terbaik dengan cara pemesanan mudah, cepat, dan aman yang didampingi oleh customer service ramah juga sigap dalam membantu segala kebutuhan customer akan pemesanan tas custom, baik secara online maupun offline.
Oleh sebab itu, tidaklah mengherankan bila pabrik tas custom yang sudah melenggang sejak tahun 2007 ini terus dipercaya untuk menangani segala kebutuhan tas custom, mulai dari perorangan, kelembagaan, perusahaan kecil sampai besar, hingga berbagai instansi pendidikan dan pemerintahan. Jadi tunggu apalagi? Segara hubungi CS Karya Bintang Abadi untuk mendapatkan tas custom bermutu unggul dengan harga terjangkau.
Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel kami, jangan lupa untuk share pada orang terdekat anda agar tidak ketinggalan berbagai informasi menarik. Semoga bermanfaat!