fbpx

Ini Dia 7 Ciri-Ciri Tas Bonia Anda Asli & Kw

tas Bonia

bagikan artikel ini kepada teman

Merupakan salah satu fashion brand asal Asia yang diketahui sudah melanglang buana hampir di seluruh penjuru dunia, tentu sudah barang pasti jika hal tersebut membuat Bonia pantas masuk dalam jajaran fashion brand kawakan dengan pamor tinggi. Dimana sebetulnya hal ini pun juga tidak terlepas dari Bonia yang diketahui memiliki sejarah cukup panjang, karena didirikan pertama kali pada tahun 1974 lalu, oleh seorang pengusaha bernama S.S. Chiang di Berhad, Malaysia. Yang mana pada awal memulai usahanya tersebut, Chiang mengawalinya dengan fokus pada produksi aksesori kulit, berupa sabuk, dompet, hingga tas yang dibuat menggunakan bahan berkualitas tinggi.

Sehingga wajar saja bukan jika pada akhirnya hal tersebut membuat Bonia menjadi salah satu brand andalan bagi masyarakat lokal, sejak pertama kali kemunculannya. Hingga puncaknya pada tahun 1977, dimana pada saat itu Bonia diketahui mulai semakin jauh berkembang pesat, bahkan hingga memperluas jangkauannya ke pasar internasional dan membuatnya dikenal secara luas serta mendapat pengakuan di berbagai negara, terutama di Asia. Terlebih seiring berjalannya waktu, Bonia pun juga diketahui terus berevolusi dan mengikuti tren mode terkini, serta menjalin kemitraan dengan desainer terkenal untuk menciptakan koleksi yang lebih eksklusif.

Dan bukan hanya dengan mengikuti trend atau menjalin mitra bisnis saja yang membuat Bonia berhasil dikenal luas oleh khalayak umum, sekaligus menjadi salah satu merek terkemuka dalam industri aksesori mode, terutama dalam kategori tas tangan dan barang-barang kulit. Karena sebagai brand fashion andalan, Bonia pun tentunya juga tidak lupa untuk menyertakan dan melengkapi dirinya dengan beberapa keunggulannya, yang mana berikut ini adalah beberapa keunggulan yang bisa didapatkan dari memilih tas Bonia sebagai koleksi, diantaranya adalah:

1. Ketahanan tas baik: Bonia dikenal menggunakan bahan-bahan berkualitas tinggi dalam setiap proses pembuatan tasnya. Oleh sebab itu tas Bonia terkenal akan kekuatan dan daya tahan yang baik, sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu lama.

2. Tampilan stylish: Tas Bonia didesain dengan perhatian terhadap detail, estetika, serta gaya yang timeless. Oleh sebab itu berbagai koleksi produk mereka umumnya menawarkan berbagai desain yang fleksibel serta bisa menyesuaikan berbagai kesempatan, mulai dari formal hingga kasual.

3. Inovatif: Sebagai fashion brand kawakan, Bonia diketahui terus berinovasi dalam desain maupun teknologi pembuatan tasnya. Dimana hal tersebut dimaksudkan sebagai usaha untuk tetap relevan dengan tren mode terbaru, sehingga menjadikannya tidak ketinggalan jaman dan selalu up to date.

4. Koleksi Varied dan Diversified: Bonia dikenal memiliki berbagai macam koleksi yang menawarkan tas untuk berbagai kebutuhan dan gaya. Dimana umumnya koleksi tersebut bisa terdiri dari produk tas untuk acara formal hingga harian.

5. Ketersediaan Global: Karena telah berdiri lama, maka wajar saja bukan bila Bonia telah memperluas operasinya ke banyak negara di seluruh dunia. Dimana tentunya hal tersebut membuat produk Bonia lebih mudah diakses oleh konsumen di berbagai pasar internasional.

Namun, penting untuk diingat bahwa keunggulan yang dimiliki oleh fashion brand ini secara tidak langsung juga telah membuat merek ini begitu booming dan memiliki permintaan tinggi di pasaran dan menjadikannya memiliki banyak produk plagiat alias palsu. Oleh sebab itu, bagi anda yang ingin menjadikan produk tas milik Bonia sebagai salah koleksi tas, maka ada baiknya untuk menyimak 7 ciri ciri dari tas Bonia asli dan Kw berikut ini terlebih dulu:

Ini Dia 7 Ciri-Ciri Tas Bonia Anda Asli & Kw

Menjadi salah satu fashion brand andalan banyak orang, khususnya para kaum wanita yang gemar tampil menarik namun tetap anggun dan elegan, tentu tidaklah mengherankan bukan jika pada akhirnya hal tersebut membuat nama brand seperti Bonia begitu melambung tinggi di kalangan masyarakat dunia. Terlebih sebagaimana telah disebutkan pada pembahasan sebelumnya, jika sebagai sebuah fashion brand kawakan dunia, Bonia pun juga diketahui memiliki berbagai keunggulan yang membuatnya bisa tampil menonjol tidak kalah dengan fashion brand dunia lainnya.

Namun sayangnya berbarengan dengan namanya yang semakin melambung tinggi, tidak dapat di pungkiri jika hal tersebut secara tidak langsung pun membuat Bonia menjadi terseret kedalam golongan fashion brand dengan banyak plagiat pula. Dimana koleksinya yang berupa tas adalah produk dengan paling banyak di plagiat oleh para oknum tidak bertanggung jawab. Mengingat jika dalam hal ini, tas milik Bonia memang lah salah satu koleksi produk unggulan dan menjadi best seller. Oleh sebab itu, jika anda berniat akan menjadikan tas Bonia sebagai koleksi, ada baiknya untuk memperhatikan beberapa ciri-ciri tas Bonia asli berikut ini:

1. Kualitas material yang tinggi

Ciri pertama dari tas Bonia asli yang membuatnya tampak berbeda dari produk tas palsu terletak pada bagian kualitas materialnya. Dimana tas Bonia asli biasanya akan terbuat dari bahan-bahan kulit berkualitas tinggi dan asli, misalnya seperti kulit sapi atau kulit domba yang umumnya akan terasa lembut, lentur, serta memiliki tekstur khas, berupa adanya pori-pori kulit kecil dan teratur pada permukaannya. Sehingga saat disentuh, maka permukaan tas asli akan terasa halus.

Selain itu bahan kulit pada tas Bonia pun juga umumnya akan memiliki aroma yang khas ketika di cium, memiliki ketebalan yang sesuai dan terasa kokoh saat di pegang guna memastikan daya tahan tas dalam penggunaan sehari-hari, serta memiliki warna pekat juga tajam karena proses pewarnaan tertentu. Sehingga ketika diperhatikan, warna pada kulit asli biasanya akan terlihat lebih alami dan tidak mudah pudar meskipun sudah digunakan dalam waktu lama dan intensitas tinggi

2. Detail dan jahitan rapi

Selain dari kualitas bahan, ciri tas milik Bonia yang asli selanjutnya bisa dilihat pula dari detail dan jahitannya yang tampak rapi. Yang mana bisa dibilang jika bagian ini merupakan salah satu faktor penting dalam menilai keaslian sebuah tas Bonia. Karena pada tas Bonia asli bila diperhatikan, biasanya memang akan terlihat memiliki jahitan yang rapi, seragam, dan kuat. Dimana hal tersebut tentu didapatkan dari proses penjahitan tas yang biasanya dilakukan dengan benang berkualitas tinggi serta ketelitian penuh.

Oleh sebab itu, umumnya pada tas asli bila diperiksa maka akan tampak jahitan tas yang memiliki konsistensi tinggi, baik dari segi jumlah jahitan maupun jarak antara jahitan agar nantinya tas tersebut memiliki detail yang terlihat rapi. Terlebih lagi semua benang sisa pada tas biasanya juga harus dipotong dengan rapi setelah proses jahitan selesai, sehingga dapat dipastikan jika pada tas asli tidak akan di jumpai adanya sisa benang menjuntai yang berpotensi merusak tampilan maupun kekuatan jahitan pada tas.

3. Penempatan logo Bonia yang jelas dan tepat

Penempatan logo pada tas Bonia umumnya juga bisa menjadi salah satu ciri atau indikasi dari keaslian tas. Karena pada umumnya pada tas yang akan dijumpai adanya tampilan logo dalam posisi proporsional. Yang mana logo Bonia tersebut biasanya akan ditempatkan dengan sangat tepat serta simetris oleh Bonia dalam posisi seimbang, dan berada di tengah-tengah sesuai dengan lokasi yang sudah dirancang secara khusus untuk peletakan logo tersebut.

Selain itu logo Bonia pada tas asli pun umumnya jika diperhatikan secara seksama juga akan memiliki ukuran dan proporsi yang konsisten. Dimana biasanya ukuran logo tersebut akan disesuaikan dengan ukuran tas itu sendiri. Sehingga nantinya tidak akan tampak terlalu besar atau terlalu kecil. Dan bukan hanya itu saja, karena sebagai brand yang aware akan berbagai detail kecil, Bonia pun juga tidak pernah lupa untuk selalu memastikan jika cetakan logo yang dimilikinya tajam dan tampak  jelas, baik itu berupa huruf, bentuk, atau gambar.

4. Kode autentikasi atau serial number

Selayaknya brand tas terkemuka lainnya, biasanya tas Bonia asli umumnya juga akan dilengkapi dengan adanya kode autentikasi atau serial number tertentu pada setiap produk tasnya. Dimana adanya kode ini dimaksudkan sebagai tanda yang dapat menjadi ciri khas atau petunjuk tentang keaslian produk. Yang mana biasanya, label ini akan terletak di dalam tas, di samping saku dalam atau di dekat jahitan dalam dan terdiri dari kombinasi angka, huruf, atau simbol tertentu sehingga cukup sulit untuk di tiru atau di pahami, kecuali oleh beberapa layanan konsumen atau platform online yang memang bisa memverifikasi keaslian produk.

5. Tampilan kemasan dan label

Tampilan kemasan dan label dapat menjadi petunjuk penting dalam membedakan tas Bonia asli dengan produk palsu selanjutnya. Karena pada tas Bonia asli biasanya akan disertai dengan adanya kotak khusus atau dust bag dengan logo Bonia yang tercetak secara jelas dan rapi. Dimana kehadiran dari kemasan ini selain dirancang untuk melindungi tas, tentunya juga dimaksudkan untuk menambah nilai eksklusifitas tas sekaligus menunjukkan keaslian produk.

Oleh sebab itu, umumnya pada tas asli label yang terdapat pada bagian kemasan haruslah tercetak dengan jelas dan rapi, serta berisikan teks tentang berbagai informasi penting terkait tas, mulai dari informasi terkait bahan, instruksi perawatan, atau bahkan kode produk. Yang mana karena dibuat oleh sebuah brand ternama, tentu sudah barang pasti jika bagian tersebut akan memiliki detail tinggi, seperti adanya tepi-tepi yang rapi, warna konsisten, dan cetakan yang tajam

6. Kualitas hardware (Aksesori)

Untuk mengetahui keaslian tas Bonia, kita juga dapat melihat cirinya dari segi kualitas hardware atau aksesori yang digunakan. Dimana hardware pada tas Bonia asli umumnya akan terbuat dari logam berkualitas tinggi, seperti stainless steel atau jenis logam lain yang tahan karat. Sehingga ketika disentuh atau diangkat akan cenderung terasa berat dan kokoh. Selain itu berbagai aksesori pendukung, seperti resleting, gesper, kaitan, atau penutup tas pun juga harus memiliki detail yang halus dan finishing bersih.

7. Kebijakan garansi atau sertifikat

Ciri keaslian sebuah tas Bonia asli yang terakhir adalah adanya garansi atau sertifikat pada tas yang dapat menjadi salah satu penanda penting. Karena biasanya pada tas yang asli akan disertai dengan adanya sebuah label garansi berupa kartu keaslian, sertifikat garansi, atau dokumen tertulis lainnya yang menyatakan tentang keaslian produk, serta memberikan informasi yang jelas dan rinci tentang produk tersebut.

Baik itu meliputi deskripsi produk, nomor seri atau kode autentikasi, nama pembeli atau penjual, tanggal pembelian, hingga ketentuan garansi. Yang mana untuk melindungi keamanan dan menjamin bila tas tersebut memang produk asli, biasanya Bonia akan dengan sengaja membuat sertifikat atau label garansi dilengkapi dengan fitur keamanan tertentu seperti hologram, tinta khusus, atau tanda-tanda keaslian lainnya yang tentunya akan sulit untuk dipalsukan

Nah itu dia beberapa ciri ciri tas Bonia yang dapat dijadikan sebagai sebuah petunjuk untuk membedakan antara tas asli atau Kw milik Bonia. Dimana ciri-ciri dari keaslian tas ini umumnya juga dapat semakin di validasi dengan cara mengkonsultasikannya secara langsung pada pihak yang ahli dalam produk tersebut atau memeriksanya langsung ke toko resmi Bonia, guna semakin meyakinkan bila tas tersebut memang produk asli. Terlebih bila dalam proses pembeliannya tas tidak dibeli dari official storenya. Karena mau bagaimanapun jaminan paling kuat dari keaslian tas tentu adalah dengan membelinya pada official storenya secara langsung.

 

Tas dengan tampilan anggun serta stunning seperti milik Bonia memang lah sangat menggiurkan untuk di miliki. Namun dikarenakan harganya yang mahal, tentu hal tersebut membuat jenis jenis tas seperti milik Bonia memiliki peruntukkan cukup terbatas. Dimana dalam hal ini umumnya tas tersebut hanya bisa digunakan untuk jenis keperluan bersifat pribadi saja. Sedangkan untuk tas guna keperluan komersil umumnya banyak orang tentu akan lebih membutuhkan tas dengan tampilan menawan namun memiliki harga yang lebih terjangkau. Yang mana umumnya tas tersebut bisa dibuat secara custom saja pada sebuah jasa pembuatan tas seperti Karya Bintang Abadi.

Tetapi kenapa harus Karya Bintang Abadi? Tentu saja harus, karena dengan mengandalkan Karya Bintang Abadi, selaku salah satu pabrik tas custom terbaik juga andalan. Anda sebagai customer dijamin akan mendapatkan lebih banyak kepuasan karena kondisi pesanan produk tas yang dijamin memiliki detail tampilan terbaik, kualitas terjamin, waktu pengerjaan cepat dan harga terjangkau. Dimana seluruh pesanan tas tersebut pun juga akan di kerjakan langsung oleh SDM berkompeten sehingga tas pesanan  yang dihasilkan dipastikan akan memiliki spesifikasi unggul.

Terlebih untuk Karya Bintang Abadi juga diketahui tidak pernah lupa untuk selalu memastikan bila setiap customer maupun calon customer mendapatkan pelayanan terbaik dengan proses pemesanan aman juga cara pemesanan mudah dan cepat yang akan didampingi oleh customer service ramah dan sigap dalam membantu segala kebutuhan pemesanan tas customer baik secara online maupun offline. Jadi tunggu apalagi? Segera hubungi CS Karya Bintang Abadi untuk melakukan pemesanan tas dengan hasil terbaik juga memuaskan.

Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel kami, jangan lupa share pada orang terdekat agar tidak ketinggalan berbagai informasi menarik serta up to date seputar tas. Semoga bermanfaat!

Berlangganan untuk update dari kami

Jadilah yang paling pertama mendapatkan update dari kami

Mungkin anda juga suka

harga tas DeMellier
Informasi

20 Daftar Harga Tas DeMellier Original Terbaru

Dianggap sebagai salah satu fashion brand yang memiliki fokus terhadap produk berbahan kulit, terutama berwujud tas mewah dan berkelas, tentu secara tidak langsung memang menjadikan

kerajinan tas anyaman
Informasi

10 Model Kerajinan Tas Anyaman Di Indonesia

Merupakan jenis tas yang dianggap memiliki desain ikonik, tentu wajar saja bukan jika keberadaan dari model model kerajinan tas anyaman kemudian banyak dipilih sebagai salah

Copyright 2022 © Karya Bintang Abadi

error: Content is protected !!

Mau tanya seputar tas seminar, silahkan hubungi customer service kami. Butuh penawaran produk disini.

Kirim Pesan Whatsapp