Sebagai anak sekolah tentu tas merupakan salah satu barang wajib yang perlu dibawa guna mempermudah segala aktivitas yang akan dijalani selama kegiatan sekolah. Maka dalam penggunanya tentu diperlukan adanya kehati hatian agar tas dapat digunakan dalam jangka waktu lama dengan tampilan, kekuatan serta ketahanan baik, terlebih dalam cara mencuci tas sekolah dengan tepat.
Namun selain dengan memperhatikan cara pencucian pada tas, tentu ada beberapa hal lain juga yang harus dihindari guna mencegah kerusakan pada tas yang justru akan memperpendek umur penggunaan tas tersebut. Lalu apa saja faktor atau penyebab dari tas mudah rusak yang harus dihindari? Berikut ini jawabannya:
1. Menggantung tas dengan muatan didalamnya
Kebiasaan satu ini agaknya pasti dilakukan oleh banyak orang saat menyimpan tas setelah digunakan berkativitas. Menyimpan tas dengan cara digantung sembarangan saja pada dasarnya sudah kurang tepat dilakukan, terlebih bila tas tersebut masih berisikan muatan dengan bobot cukup berat. Maka bukan tidak mungkin bila kebiasaan ini terus berlanjut dilakukan akan membuat tas semakin cepat rusak.
Untuk menghindari tas cepat rusak karena hal ini, tentu saja mengeluarkan seluruh isi tas sebelum di simpan atau digantung adalah kebiasaan baru yang harus mulai diterapkan. Selain itu dalam menggantung tas pun juga tidak bisa sembarangan saja, namun perhatikan bagian mana yang memang di fungsikan sebagai strap untuk menggantungkan tas.
2. Kelebihan muatan
Bagi anak sekolah yang memiliki banyak sekali kegiatan di sekolah kerap kali diharuskan untuk membawa banyak barang guna mendukung kegiatan sekolah tersebut, namun karena tidak ingin ribet banyak diantara mereka yang memilih memasukkan segala jenis keperluan pada satu tas saja dan menjadikan tas kelebihan muatan.
Dalam hal ini tentu bukan hanya tas saja yang mudah rusak, atau rentan sobek karena menahan bobot yang berlebih, melainkan pengguna sendiri juga akan merasakan ketidak kenyamanan karena rasa berat dan pegal yang berasal dari bobot tas. Maka dari itu untuk menghindari hal hal tersebut, ada baiknya untuk mulai membiasakan diri membawa tas pendamping guna membagi beban tas agar tidak berpusat pada satu tas saja dan menyebabkan tas cepat rusak.
3. Sembarangan saat menutup atau membuka tas
Umumnya tas sekolah memiliki bagian penutup beresleting yang dirasa paling simple, serta mudah digunakan namun juga aman. Dan karena kemudahan yang dimiliki tersebut kerap menjadikan pengguna menjadi sembarangan saat membuka maupun menutup tas.
Dengan berlangsungnya kebiasaan tersebut maka bisa dipastikan bila resleting pada tas akan cepat rusak dan mempengaruhi fungsi dari tas itu sendiri. Maka dari itu membiasakan diri untuk membuka atau menutup resleting secara perlahan tanpa tarikan kuat akan lebih baik untuk dilakukan.
Itu dia beberapa penyebab tas cepat rusak yang perlu untuk dihindari agar fungsi tas dapat berjalan secara maksimal dalam jangka waktu lama. Setelah mengetahui hal apa saja yang membuat tas menjadi cepat rusak, maka kini saatnya kita mulai membahas bagaimana cara mencuci tas sekolah yang baik dan benar agar terlihat seperti baru juga terjaga kekuatan serta ketahanannya, sebagai berikut:
Daftar Isi
ToggleBegini Cara Mencuci Tas Sekolah Agar Terlihat Seperti Baru
Memiliki tas dengan tampilan seperti baru meskipun sering digunakan dalam waktu lama tentu menjadi harapan dari banyak orang, tidak terkecuali untuk anak sekolah dan tas tersebut merupakan tas kesayangan. Dalam hal ini untuk mendapatkan tas dengan tampilan tersebut tentu diperlukan adanya perawatan yang baik, salah satunya dengan rutin mencuci tas. Namun banyak kasus terjadi bila tas sering dicuci makan warna dan tekstur pada tas akan cepat terlihat kusam juga kasar.
Hal ini memang bisa saja terjadi bila tas di cuci dalam waktu berdekatan dan dengan cara yang salah, karena wajarnya tas bisa dicuci minimal 2 sampai 3 bulan sekali guna mempertahankan warna serta karakteristik bahan yang dimiliki, selain itu menerapkan cara mencuci tas sekolah dengan benar juga dirasa ampuh untuk mempertahankan tampilan tas yang selalu baru, seperti cara berikut ini:
1. Siapkan alat dan juga bahan
Siapkan terlebih dahulu alat dan bahan yang akan digunakan sebagai cara pertama untuk mencuci tas sekolah agar terlihat seperti baru, dalam hal ini sebetulnya baik alat maupun bahan yang diperlukan tidaklah banyak dan ribet. Bahkan untuk bahan yang akan digunakan untuk mencuci pun bisa dibilang murah karena dapat memanfaatkan keperluan dapur yang kerap kali digunakan.
Adapun alat serta bahan yang diperlukan untuk cara mencuci tas sekolah dengan tepat, diantaranya adalah:
Alat:
- Ember: Tentu saja dalam proses pencucian ini diperlukan adanya ember sebagai wadah untuk tas yang akan di cuci.
- Sikat berbulu halus: Penggunaan sikat dalam hal ini diperuntukkan bagi tas yang tampak begitu kotor atau juga untuk menghilangkan noda membandel pada tas yang tidak bisa dibersihkan dengan cara direndam atau dibilas saja. Namun perhatikan betul tekstur dari sikat tersebut, usahakan untuk memilih sikat dengan bulu halus agar tidak membuat permukaan tas menjadi rusak karena terkoyak.
- Gantungan baju: Selain sebagai gantungan baju, nyatanya benda ini juga dapat dimanfaatkan sebagai gantungan tas juga saat tas sudah selesai dicuci. Penggunaan benda ini di fungsikan untuk menggantung as secara terbalik saat proses penjemuran.
- Hairdryer: Penggunaan benda ini dapat dimanfaatkan untuk mengeringkan sudut atau bagian tas yang terhimpit dan membutuhkan waktu lama untuk kering, dengan benda ini tentu tas dapat dipastikan kering secara merata.
Bahan:
- Air hangat: Penggunaan air hangat untuk mencuci tas diperlukan dalam proses perendaman tas guna melunturkan berbagai kotoran atau noda yang terdapat pada tas.
- Sabun atau Shampo: Kedua jenis bahan ini digunakan dalam proses pencucian tas sebagai pengganti detergen karena dirasa lebih aman untuk bahan tas.
- Bahan dapur: Selain menggunakan sabun atau shampo, untuk mencuci tas bisa juga dengan memanfaatkan bahan alami seperti perasan air lemon lalu ditambah dengan cuka atau baking soda sebagai cara alternatif melunturkan noda.
- Air bersih: Air bersih disini diperuntukkan untuk membilas tas setelah melalui proses pencucian dengan berbagai bahan, dalam hal ini lebih dianjurkan untuk menggunakan air bersih yang mengalir agar kebersihan tas lebih terjamin.
2. Keluarkan seluruh isi tas
Langkah selanjutnya yang wajib untuk dilakukan sebelum mulai mencuci tas tentu saja adalah dengan mengeluarkan terlebih dahulu keseluruhan isi tas. Mengingat tas merupakan sebuah wadah untuk menyimpan berbagai barang keperluan dengan ragam bentuk serta karakteristik, maka pastikan bila semua barang sudah keluar dari tas dengan cara memeriksa setiap bagian kantong atau slot pada tas.
Mengeluarkan isi tas selain di maksudkan untuk mempermudah proses pencucian, hal ini juga bertujuan agar tas dapat dibersihkan hingga bagian dalam. Karena kerap kali tidak disadari bila bagian dari tas yang paling kotor justru berada pada bagian dalamnya bukan luarnya.
3. Rendam tas dengan air hangat
Pada umumnya tas sekolah banyak dibuat menggunakan material yang mudah dibersihkan, contohnya seperti bahan poliester, cordura, nilon hingga kanvas. Maka dari itu sebagai cara pertama untuk mengawali proses pencucian pada tas agar tampilannya dapat terlihat selalu baru adalah dengan cara merendamnya terlebih dahulu menggunakan air hangat. Penggunaan air hangat untuk merendam tas dimaksudkan agar noda yang menempel pada tas dapat lebih mudah luruh.
Saat merendam tas, pastikan bila air yang digunakan berada dalam suhu yang benar hangat, karena jika airnya terlalu panas bukannya mendapatkan tas dengan hasil tampilan baru, yang ada justru permukaan tas rusak atau warna yang memudar. Selain itu pastikan juga bila tas terendam secara keseluruhan dengan waktu 15 sampai 20 menit saja.
4. Gosok tas secara perlahan dan bilas dengan air bersih
Saat mencuci tas sekolah yang sudah direndam menggunakan air hangat, tahap selanjutnya yang dapat diterapkan dalam cara mencuci tas sekolah adalah dengan menggosok permukaan tas secara perlahan baik menggunakan tangan secara langsung atau menggunakan sikat dengan permukaan halus. Saat melakukan tahapan ini, anda bisa menggunakan sabun bayi atau shampo dengan kandung yang aman untuk membantu menghilangkan noda membandel.
Ketika membersihkan tas memang dianjurkan untuk tidak menggunakan detergen, hal ini dikarenakan detergen memiliki sifat bahan yang cukup keras dan juga panas sehingga memungkinkan akan merusak material tas. Maka dari itu sebagai gantinya anda bisa menggunakan sabun bayi, shampo atau campuran bahan alami seperti air lemon, cuka, baking soda dan garam yang dipercaya mampu membersihkan noda pada tas.
Setelah tas dicuci dengan cara digosok menggunakan bahan bahan tersebut, maka langkah selanjutnya adalah dengan membilas tas hingga bersih dan tidak ada sisa sabun atau bahan pembersih yang menempel dengan air bersih. Saat melakukan proses ini air yang digunakan bisa dalam suhu normal dan akan lebih baik menggunakan air bersih mengalir.
Saat akan mencuci tas sekolah usahakan untuk tidak menggunakan mesin cuci, meskipun tas sekolah tersebut memiliki karakteristik bahan kain yang terkesan lembut dan tebal, namun bukan berarti tas bisa dicuci menggunakan mesin cuci. Hal ini dimaksudkan agar bentuk dari tas tidak berubah begitu pula dengan tekstur dari permukaan tas.
Selain itu mencuci tas dengan menggunakan mesin cuci juga di rasa kurang bersih, karena seperti kita ketahui bila pada tas terdapat banyak lipatan dan juga celah yang tidak akan terjangkau oleh mesin cuci. Terlebih bila pada lipatan atau celah tersebut terdapat noda membandel yang akan sulit hilang bila tidak dibersihkan dengan cara di gosok atau disikat.
5. Jemur tas hingga kering
Agar tas tetap dalam tampilan yang baik, tentu tas tersebut harus terhindar dari berbagai noda dan juga jamur yang menempel pada tas. Untuk mengusahakan hal tersebut maka setelah proses pencucian, tas harus dikeringkan dengan benar. Jemur tas dengan cara digantung dalam posisi resleting terbuka agar sisa air dapat menetes langsung dan bagian dalam tas juga kering merata sehingga meminimalisir adanya jamur yang tumbuh pada bagian tas dan merusak tampilan.
Saat melakukan proses penjemuran, bukan hanya harus mempertimbangkan posisi dari tas aja, melainkan juga wajib untuk memperhatikan juga lokasi penjemuran, pastikan bila tas tidak terkena sinar matahari secara langsung dan cukup diangin anginkan. Hal ini bertujuan agar warna pada tas tidak cepat memudar, mengingat salah satu ciri tas dengan tampilan baru tentu saja terdapat pada warnanya yang tajam.
Itu dia beberapa cara mencuci tas sekolah yang dapat diterapkan guna mempertahankan tas tetap dalam kondisi baik bahkan terlihat selalu baru. Perlu di ingat, bila tas dengan harga semahal dan bahan sebagus apapun tentu dapat terlihat kusam bahkan rusak dan tidak awet apabila di rawat dengan cara salah. Maka dari itu yang diperlukan dalam mengkoleksi tas bukan hanya kemampuan budget dalam membeli saja melainkan juga kemampuan untuk merawat dan membersihkannya, tidak terkecuali tas sekolah.
Mengingat tas memang salah satu barang dengan nilai guna tinggi yang pastinya dibutuhkan saat menjalankan berbagai aktivitas, maka tidaklah heran bila tas juga banyak dipilih untuk dijadikan sebagai souvenir maupun media promosi yang dianggap ampuh dan menghasilkan feedback baik. Namun agar tujuan dari penggunaan tas dapat semakin maksimal terwujud, tentu diperlukan adanya produk tas yang berkualitas dengan tampilan trendi namun memiliki harga yang terjangkau.
Dan dalam hal ini Karya Bintang Abadi adalah pilihan tepat sebagai pabrik tas custom yang dapat diandalkan. Sudah berdiri sejak tahun 2007, itu artinya pabrik tas custom ini sudah berkarya lebih dari 10 tahun untuk membantu memenuhi segala kebutuhan tas acara dari para customernya. Mulai dari perguruan tinggi, kelembagaan, perusahaan bersekala kecil sampai besar hingga instansi pemerintahan sudah mempercayakan segala kebutuhan tasnya pada Karya Bintang Abadi dengan harga bersaing bahkan bisa dibilang lebih terjangkau.
Memiliki berbagai pilihan model tas kekinian yang trendi dan dibuat menggunakan bahan pembuatan berkualitas unggul sebagai pilihan bagi para customernya. Seluruh pesanan tas juga akan dikerjakan langsung oleh tenaga ahli dari pabrik sendiri sehingga lebih terjamin kualitas dan mutu dari setiap produknya. Adapun proses pengerjaan juga dikerjakan dalam waktu cepat atau bisa disesuaikan dengan kesepakatan deadline dan jumlah tas yang dipesan.
Selain dari faktor kualitas pesanan yang terjamin, alasan lain yang menjadikan para customer dengan yakin memilih Karya Bintang Abadi sebagai andalan adalah karena cara pemesanan yang mudah dan dapat dilakukan baik secara online maupun offline dan akan dibantu oleh customer service ramah yang dengan sabar juga sigap membantu menjelaskan segala pertanyaan terkait detail produk dan pesanan tas. Jadi bagaimana? Dengan segala kemudahan dan keunggulan yang ada, masih ragu untuk menjadikan Karya Bintang Abadi sebagai pabrik tas custom andalan?
Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel kami, jangan lupa untuk share pada orang terdekat anda agar selalu update berbagai informasi menarik seputar tas. Semoga bermanfaat!